Tempat Menginap Asyik di Utara Jakarta
Minggu, 19 Nov 2017 17:43 WIB
irda chynthya
Jakarta - Putri Duyung Ancol merupakan salah satu penginapan yang hits di area Jakarta Utara. Fasilitasnya lengkap dan asyik buat liburan traveler. Sudah coba belum?Lokasi Putri Duyung Cottage beralamatkan di Jl Lodan Timur No 7 Taman Impian Ancol, Jakarta Timur, Indonesia. Dikelilingi pemandangan yang indah dengan garis pantai sepanjang ratusan meter.Pilihan lainnya, berupa pemandangan danau dengan background lalu lintas dan gedung tinggi, yang jika dilihat pada malam hari akan semakin terlihat indah, dengan kerlap-kerlip lampu-lampu yang menyala.Tidak hanya menikmati pemandangan yang indah, serta kamar yang memiliki arsitektur bangunan tempo dulu, pengunjung juga akan dimanjakan dengan jalanan bersih yang dikelilingi dengan pohon-pohon rindang, sehingga membuat pengunjung merasakan kenyamanan saat berkeliling komplek Putri Duyung.Para pelanggan juga bisa menikmati berkeliling Putri Duyung Ancol dengan menggunakan sepeda yang disediakan oleh pihak penginapan secara gratis alias free.Tidak hanya itu, Putri Duyung Ancol juga memberikan tiket gratis untuk pelanggan yang menginap pada saat weekend untuk memasuki salah satu wahanan Taman Impian Ancol, di antaranya Atlantis Water Adventure, Ocean Dream Samudra, atau seaword Ancol.Tapi tidak berhenti di situ saja, Putri Duyung Ancol juga memberikan harga khusus untuk pelanggan yang ingin berkunjung ke DUFAN (Dunia Fantasi). Gimana, tertarik dengan paket plus-plus yang ditawarkan oleh Putri Duyung Ancol kan?Nah makanya, buat kalian yang ingin menghabiskan waktu weekend kalian tanpa perlu jauh-jauh keluar kota, ayo ajak keluarga tersayang, sahabat karib, serta pasangan anda (Buat yang gak jomblo tapi, hehe) ke Putri Duyung Ancol. Anda dapat menikmati paket plus-plus yang diberikan Putri Duyung Ancol.












































Komentar Terbanyak
Koster: Wisatawan Domestik ke Bali Turun gegara Penerbangan Sedikit
Ditonjok Preman Pantai Santolo, Emak-emak di Garut Babak Belur
Koster Akui Jumlah Wisatawan Domestik ke Bali Turun di Libur Nataru