Kolkata, Rasa Inggris di India

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Kolkata, Rasa Inggris di India

Ryzal mau - detikTravel
Kamis, 20 Mar 2014 18:00 WIB
General Post Office (GPO) yang bergaya Corinthian
Writers Buiding (Sekarang Kantor Sekretariat West Bengal)
Metropolitan Building
Kolkata High Court (Institusi Pengadilan Tertua di India)
Royal Insurance Building yang Colorful
Kolkata, Rasa Inggris di India
Kolkata, Rasa Inggris di India
Kolkata, Rasa Inggris di India
Kolkata, Rasa Inggris di India
Kolkata, Rasa Inggris di India
Jakarta - Kota Kolkata adalah destinasi wisata yang menarik di India. Di sinilah traveler bisa melihat banyaknya peninggalan gedung-gedung kolonial Inggris yang masih terawat dengan baik. Rasanya, seperti sedang jalan-jalan di Inggris saja!Saat ini Kolkata telah berkembang menjadi salah satu kota metropolitan di India, namun bangunan sejarah bekas penjajahan Inggris tetap dipelihara. Bahkan banyak yang tetap digunakan sebagai gedung perkantoran dan wisata sejarah.BBD Bagh atau Dalhousie square, merupakan alun-alun tertua di Kolkata yang menyimpan pesona gedung-gedung tua dengan arsitektur Inggris yang menawan.Terdapat banyak gedung bersejarah yang memanjakan mata dengan kemegahannya. Seperti Writers Building, Town Hall, High Court, dan lain sebagainya, yang menjadi objek wisata wajib saat traveling ke Kolkata, terutama penggemar architecture photography.Sedikit saran, sore hari adalah waktu terbaik untuk mengeksplorasi kawasan tersebut dengan berjalan kaki. Selamat berlibur!
Hide Ads