Sst, Satu Lagi Tempat Keren di Yogyakarta
Kamis, 10 Mar 2016 11:50 WIB

Erwin Sudrajat
Jakarta - Makin dijelajahi, makin banyak tempat-tempat keren di Yogyakarta. Kali ini adalah Puncak Becici yang ada di Bantul. Paling pas untuk melihat Yogya dari ketinggian!Puncak Becici terletak di Dusun Gunung Cilik, Desa Gunung Mutuk, Kecamatan Dlingo, Bantul, Yogyakarta. Lokasi ini tidak jauh dari wisata hutan pinus Mangunan. Di Puncak Becici kamu bisa menikmati keindahan hutan pinus dan melihat pemandangan Yogyakarta dari ketinggian, bersama terpaan angin yang menenangkan jiwa pastinya.Selain itu biaya masuk ke wisata ini sangat murah. Hanya dengan membayar Rp 3.000 kamu bisa menikmati udara segar dan pemandangan hijau hutan pinus yang tersebar rata di sana. Di Puncak Becici terdapat beberapa pohon yang sudah dipasang sebagai tempat duduk untuk menikmati pemandangan dari ketinggian, dan juga rumah gubuk sederhana menambah suasana semakin manis.Bagus lagi kalau kamu datang di sore hari atau pagi hari. Kamu bisa menikmati senja yang begitu indah di mata. Panas teriknya matahari tenggelam yang berwarna keemasan menjadi pemanis keindahan. Ajaklah orang terdekat dan tersayangmu, habiskan soremu di sana, nikmatilah semilir angin dan hijau hutan. Nikmati harimu dan biarkan menjadi tempat yang kelak kalian bisa ceritakan nanti. Salam hangat penikmat senja!
Komentar Terbanyak
Bandung Juara Kota Macet di Indonesia, MTI: Angkot Buruk, Perumahan Amburadul
Prabowo Mau Beli 50 Pesawat Boeing dari Trump: Kita Perlu Membesarkan Garuda
Bandara Kertajati Siap Jadi Aerospace Park, Ekosistem Industri Penerbangan