Ssst, Ada Pantai Perawan untuk Berenang di Pacitan

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Ssst, Ada Pantai Perawan untuk Berenang di Pacitan

Alfry Royadi - detikTravel
Rabu, 23 Mar 2016 18:50 WIB
loading...
Alfry Royadi
Hutan bakau Pantai Teban
Pantai Teban
Pantai Teban berombak landai
Bermain di Pantai Teban
Ssst, Ada Pantai Perawan untuk Berenang di Pacitan
Ssst, Ada Pantai Perawan untuk Berenang di Pacitan
Ssst, Ada Pantai Perawan untuk Berenang di Pacitan
Ssst, Ada Pantai Perawan untuk Berenang di Pacitan
Jakarta - Memang banyak pantai di Pacitan, Jawa Timur, tapi sayangnya tidak semua bisa direnangi. Nah yang satu ini bisa direnangi karena punya ombak yang landai.Belum banyak traveler yang tahu keberadaan pantai ini. Lokasinya memang sedikit tersembunyi di balik bukit. Inilah Pantai Teban, pantai di pesisir selatan Jawa yang memiliki ombak landai sehingga cukup aman untuk dijadikan spot berenang dan snorkeling.Pantai Teban adalah salah satu deretan pantai di sebelah timur Kabupaten Pacitan. Pantai ini terletak di kecamatan Ngadirojo. Pantai ini berjarak sekitar 35 kilometer dari alun-alun kota dan bisa ditempuh dengan berkendara melewati Jalur Lintas Selatan menuju arah timur.Setiap traveler yang berkunjung ke Pantai Taman yang terkenal dengan wahana flying fox terpanjang dan tertinggi di Indonesia pasti melewati pantai ini. Hanya saja lokasinya yang agak masuk dan tertutup bukit membuat banyak traveler tidak menyadari keberadaannya.Pantai Teban berada di sebelah timur Pantai Soge dan sebelum Pantai Taman. Lokasinya cukup tersembunyi sehingga setelah melewati pantai Soge traveler harus tanya-tanya pada warga sekitar. Pantai ini cukup unik, sebab tidak memiliki ombak yang besar dan lingkungan sekitarnya dipenuhi oleh pohon mangrove yang tumbuh subur.Pantai ini memiliki pasir putih dan air yang cukup jernih. Oleh sebab itu cocok sekali untuk berenang atau pun snorkeling. Apalagi sesekali terlihat ikan-ikan kecil berlalu lalang di perairan. Pantainya masih sangat sepi sehingga sangat nyaman untuk traveler yang suka dengan ketenangan.Pantai Teban menjadi pusat konservasi Hutan Bakau di Pacitan. Sebelum masuk ke pantai ada papan peringatan mengenai pelestarian hutan bakau serta aturan pelestarian lingkungan pantailainnya lengkap dengan sanksi yang akan didapatkan traveler yang ketahuan merusak lingkungan pantai. So, kalau liburan ke pantai ini kalian harus menjadi traveler yang bertanggung jawab serta peduli lingkungan.
Hide Ads