Modal Rp 13 Ribu, Bisa Keliling Destinasi Keren di Jakarta
Rabu, 24 Jul 2013 11:50 WIB
Lenny Permata Kusuma
Jakarta - Ada beberapa destinasi keren di pusat Kota Jakarta yang bisa Anda kunjungi saat liburan mendatang. Asyiknya Anda tak perlu merogoh kocek besar, cukup Rp 13 ribu saja. Mau coba?Bepergian di pusat kota Jakarta tidak melulu harus mengeluarkan uang dalam jumlah besar. Di pusat Kota Jakarta, terdapat banyak museum-museum keren yang bisa Anda kunjungi bersama keluarga. Selain murah meriah, museum-museumnya juga bakal menambah wawasan Anda.Pada acara jalan-jalan kali ini, kami sekeluarga tak sampai menghabiskan dana sebesar Rp 20 ribu per orang untuk keliling tiga lokasi wisata di pusat Jakarta. Ketiga tempat itu adalah Museum Perjuangan Nasional, Museum Nasional dan Monas.Museum Perjuangan Nasional yang berlokasi di Jl Dr Abdul Rahman Saleh No.26 Jakarta Pusat mungkin masih asing di telinga. Namun, museum yang lokasinya tepat berada di belakang RSPAD Gatot Subroto ini menceritakan perjalanan panjang kisah organisasi Boedi Oetomo dan sejarah dunia kedokteran di tanah air.Gedung museum ini sebelumnya merupakan sekolah kedokteran Stovia yang kondang di buku-buku cetak pelajaran sejarah di sekolah. Kondisi museum sendiri sangat bersih dan terawat. Harga tiket masuknya hanya Rp 3.000 per orang dengan bonus buku saku sejarah gedung tersebut.Sayang, minimnya informasi akan lokasi museum membuatnya sepi pengunjung. Selain itu, tanpa kehadiran pemandu, museum ini justru lebih menjadi arena foto-foto ketimbang tempat menggali sejarah.Selanjutnya, kami menuju Museum Nasional atau yang dikenal dengan nama Museum Gajah berkat adanya patung gajah pemberian raja Thailand di bagian depannya. Tiket masuknya Rp 5.000 pe rorang dan kondisinya lebih ramai. Tak jarang, turis asing ditemani pemandu terlihat antusias pada peninggalan tradisional Indonesia yang dipamerkan di sana.Terakhir, Monas menjadi pilihan kami menuntaskan acara jalan-jalan. Kondisinya saat itu ramai dan terik. Untuk masuk ke dalam, butuh perjuangan ekstra karena banyaknya pengunjung di loket karcis. Harga tiketnya Rp 5.000 per orang. Sayangnya, saat kami berkunjung, waktu untuk menuju puncak sudah habis. Alhasil kami cukup bermain di bagian dalam museum dan pelataran saja.












































Komentar Terbanyak
Wanita Palembang Nekat Nyamar Jadi Pramugari, Batik Air Buka Suara
Nyeleneh! Jemaah Zikir di Candi Prambanan: Mau Lepaskan Kutukan Roro Jonggrang
Melawai Plaza: Markas Perhiasan Jakarta yang Melegenda Itu Tak Lagi Sama