Jatuh Cinta pada Pantai Iboih, Sabang
Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Jatuh Cinta pada Pantai Iboih, Sabang

Afif Farhan - detikTravel
Rabu, 18 Apr 2012 16:52 WIB
loading...
Afif Farhan
Pantai yang cantik dan sempurna (Wahid Masrukan/dTraveler)
Dermaga Pantai Iboih (dok. Sri Anindiati Nursastri/ detikTravel)
Cobalah bersantai di sini (Wahid Masrukan/dTraveler)
Pemandangan pantai dari perbukitan di atasnya (Wahid Masrukan/dTraveler)
Luar biasa! (Wahid Masrukan/dTraveler)
Jatuh Cinta pada Pantai Iboih, Sabang
Jatuh Cinta pada Pantai Iboih, Sabang
Jatuh Cinta pada Pantai Iboih, Sabang
Jatuh Cinta pada Pantai Iboih, Sabang
Jatuh Cinta pada Pantai Iboih, Sabang
Jakarta - Pulau Weh di paling barat Indonesia punya pantai yang memesona, salah satunya adalah Pantai Iboih. Pantai ini memiliki pasir putih, air laut yang jernih, dan suasana yang tenang. Anda akan jatuh cinta!Tidak hanya wisatawan dalam negeri, para turis mancanegara pun jatuh cinta pada pantai ini. Pantai ini pun disebut sebagai surga tersembunyi dari Pulau Weh. Letaknya berada di Pulau Weh, Anda bisa menuju tempat ini dari Pelabuhan Ulee Lheue di Aceh, menuju Pelabuhan Sabang. Dari sana, perjalanan dilanjutkan dengan naik kendaraan umum Elf selama 1 jam.Pantai Iboih merupakan pelabuhan untuk melanjutkan perjalanan ke Pulau Rubiah. Meskipun sebagai pelabuhan, pemandangan Pantai Iboih sangat elok dipandang. Anda akan melihat hamparan pasir putih yang menggoda.Lautnya pun sangat cantik. Warna bening, biru, hijau menghiasi lautan sejauh mata memandang. Pantainya sempurna dan sungguh menggoda. Tidak hanya itu, suasana yang tenang dan pepohonan yang serba hijau akan menjadi pengalaman yang berkesan.Kegiatan snorkeling juga dapat Anda lakukan di sini. Ikan yang berwarna-warni dan karang-karang yang cantik akan menyambut Anda. Beningnya air laut juga akan membuat kegiatan snorkeling menjadi lebih menyenangkan. Saat senja, matahari yang tenggelam memberikan momen yang berkesan dan tidak akan terlupa.Jika ingin menikmati Pantai Iboih lebih lama, Anda bisa menginap di beberapa homestay yang terletak di pesisir pantai. Dengan harga sekitar Rp 100.000 per malam, Anda bisa bermalam dan merasakan lebih dalam ketenangan Pantai Iboih. Selain itu, juga terdapat penyewaan alat-alat snorkeling seharga Rp 45.000 saja.Pantai Iboih sangat cantik dan menggoda. Keindahannya menjadi salah satu primadona dari bagian barat Indonesia.
Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads