Jakarta - Β Ada kabar gembira untuk Anda yang ingin berjalan-jalan ke luar negeri. SilkAir, penerbangan regional anak perusahaan Singapore Airlines, akan menambah frekuensi penerbangannya. Jangan sampai terlewatkan.Dari rilis SilkAir yang diterima detiktravel, Sabtu (7/1/2012), SilkAir akan meningkatkan jadwalΒ pelayanan selama musim panas wilayah utara tahun 2012 ini. Mulai dari tanggal 25 Maret 2012-27 Oktober 2012.Salah satu peningkatan pelayanan adalah penambahan frekuensi penerbangan. Penambahan ini bisa Anda nikmati untuk rute penerbangan dari Singapura ke Cina, India, Thailand, dan tentunya Indonesia.Layanan penerbangan dari Singapura ke Changsa yang semula beroperasi hanya tiga kali seminggu, kini bertambah jadi empat kali seminggu. Ini mulai berlaku pada tanggal 25 Maret 2012. Selain itu, frekuensi penerbangan dari Singapura ke Chongging juga bertambah jadi dua kali seminggu, mulai 27 Maret 2012.Di India, layanan penerbangan menuju Bangalore akan ditambah dari lima kali seminggu menjadi enam kali per minggu, mulai 2 Oktober 2012. Layanan dari Singapura ke Hyderabad juga mengalami penambahan jadi delapan kali per minggu pada 23 September 2012, dari yang semula Β hanya tujuh kali per minggu. Menarik kan?Tidak hanya itu, layanan penerbangan ke Koh Samui, Thailand juga akan ditambah menjadi lima kali seminggu mulai 4 Juni 2012.Nah, untuk penduduk Indonesia, jangan kuatir. SilkAir juga menyediakan penerbangan untuk Anda. Layanan ini bisa dirasakan pada rute penerbangan Singapura-Lombok, dan Singapura-Pekanbaru.Penerbangan rute Indonesia ini akan bertambah sebanyak lima kali, dari yang semula tiga kali per minggu. Untuk penerbangan Singapura-Lombok bisa Anda rasakan mulai tanggal 25 Maret 2012. Sedangkan Singapura-Pekanbaru mulai 27 Maret 2012.Β
(travel/travel)
Komentar Terbanyak
Bukan Hanya Wisatawan, Menkes Juga Merasa Berat Bayar Tiket Pesawat
DPR Beberkan Biang Keladi Harga Tiket Pesawat Domestik di Indonesia Mahal
Terpopuler: Biang Keladi Harga Tiket Pesawat Domestik di Indonesia Mahal