Jakarta - Sabtu, (29/10/2011) kami melakukan hikking ke Air Terjun Tinoor. Perjalanan dimulai dari Kota Manado dengan meniki bus menuju Desa Tinoor. Selanjutnya kami turun di Jalan Trans Manado-Tomohon.Kami memulai perjalanan kira-kira jam 9 pagi dari Desa Tinoor menuju Air Terjun Tinoor. Perjalanan ini memang cukup sulit karena kami harus naik dan turun gunung. Untuk sampai ke tempat tujuan kami benar-benar harus melewati jalur yang sangat melelahkan.Walaupun begitu, hasil yang kami dapatkan sangatlah memuaskan. Kami disuguhkan oleh keindahan alam yang sangat indah. Memang Tuhan merupaka arsitek yang sangat sempurna karena Tuhan menciptakan bumi dan segala isinya dengan sangat indah. Tapi, yang sangat disayangkan banyak manusia berdosa yang memperkosa alam ini tanpa rasa belas kasihan.
(travel/travel)
Komentar Terbanyak
Bukan Hanya Wisatawan, Menkes Juga Merasa Berat Bayar Tiket Pesawat
DPR Beberkan Biang Keladi Harga Tiket Pesawat Domestik di Indonesia Mahal
Terpopuler: Biang Keladi Harga Tiket Pesawat Domestik di Indonesia Mahal