Welcome d'travelers !

Ayo share cerita pengalaman dan upload photo album travelingmu di sini. Silakan Daftar atau

ADVERTISEMENT

Jumat, 10 Mar 2023 16:33 WIB

D'TRAVELERS STORIES

Pendaki Wajib Tau, Ini Pertolongan Pertama Digigit Ular

Pertolongan pertama digigit ular berbisa
Pertolongan pertama digigit ular berbisa
Selalu sedia PPPK kit saat berkegiatan outdoor
Selalu sedia PPPK kit saat berkegiatan outdoor
Selalu waspada bahaya biologis saat berkegiatan outdoor
Selalu waspada bahaya biologis saat berkegiatan outdoor
Selalu perhatikan lingkungan sekitar
Selalu perhatikan lingkungan sekitar
Waspada saat trekking
Waspada saat trekking
detikTravel Community -

Salah satu bahaya biologi yang mungkin dapat menimpa pendaki adalah digigit ular berbisa. Jika traveler mengalami keadaan demikian ada hal-hal penting yang harus dilakukan pertama kali.

Berikut beberapa tanda dan gejala seseorang digigit ular berbisa:

1. Tanda gigitan berupa tusukan atau goresan dari taring ular tersebut
2. Mual, muntah atau diare
3. Sakit kepala
4. Penglihatan ganda atau kabur
5. Kantung mata turun
6. Kesulitan bernapas
7. Masalah bicara atau menelan
8. Nyeri pada dada dan perut.

Pertolongan pertama digigit ular berbisa yang dapat dilakukan yaitu:

1. Anjurkan korban untuk jangan panik
2. Awali dengan DRCAB (Danger-Respon-Compresi-Airway-Breathing)
3. Lepaskan ular dengan tongkat atau alat bila ular masih menempel
4. Lepaskan benda-benda yang mengikat pada anggota tubuh seperti cincin, gelang
5. Kurangi aktivitas dan imobilisasi anggota tubuh yang digigit (balut tekan dengan perban elastis atau pakaian) jangan mengikat terlalu ketat. Balut tekan untuk melambatkan aliran kelenjar getah bening
6. Menghindari pertolongan pertama dengan obat-obat tradisional
7. Bila terjadi muntah, miringkan pasien
8. Bawa korban ke fasilitas kesehatan sesegera mungkin.

Hal-hal yang harus diperhatikan setelah penanganan yakni:

1. Jangan pernah menyayat daerah gigitan
2. Jangan pernah mencoba menghisap racun dari luka
3. Jangan melakukan balutan terlalu ketat
4. Jangan mencoba menangkap ular.

Nah sahabat traveler, begitu tadi beberapa cara pertolongan pertama terhadap gigitan ular berbisa. Selalu berhati-hati saat berkegiatan outdoor ya. Salam lestari.

BERITA TERKAIT
BACA JUGA