Rekomendasi Tempat Terbaik untuk Pernikahan-Gathering Aneka Tema

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Rekomendasi Tempat Terbaik untuk Pernikahan-Gathering Aneka Tema

Ahmad Masaul Khoiri - detikTravel
Kamis, 27 Jun 2024 15:55 WIB
Hutan Kota Plataran
Foto: dok. Plataran
Jakarta - Indonesia memiliki begitu banyak destinasi yang ciamik. Jika ingin berkumpul dan menikmati layanan prima, cobalah untuk mencoba akomodasi satu ini.

Dalam siaran resmi, Kamis (27/6/2024), Plataran Indonesia telah mengadakan acara Plataran Intimate Venue Collection di Hutan Kota by Plataran, Jakarta, pada tanggal 21-23 Juni 2024.

Acara ini bertujuan untuk menampilkan keunikan, keindahan, dan kelengkapan variasi dari venue-venue terbaik Plataran yang tersebar di berbagai lokasi di Indonesia, serta memberikan pengalaman tak terlupakan bagi para tamu yang hadir.

Dalam acara ini, Plataran menghadirkan ragam pilihan venue terbaik yang cocok untuk berbagai kebutuhan acara seperti meeting atau acara perusahaan, wedding, hingga gathering komunitas dengan tiga tema.

Tema itu yakni heritage yang mengedepankan budaya Indonesia, nature yang menonjolkan
keindahan alam Indonesia, dan elegance yang memperlihatkan keanggunan perpaduan budaya dan konsep modern yang bisa dirasakan di unit-unit Plataran.

Setiap harinya, segmen target pasar yang disasar pun berbeda, yakni segmen corporate di hari pertama, segmen wedding di hari kedua, dan segmen komunitas di hari ketiga.

"Tujuan utama dari Plataran Intimate Venue Collection adalah untuk menampilkan komitmen kami dalam menciptakan pengalaman luar biasa, dan menunjukkan keunikan venue kami untuk bisa mengakomodir kebutuhan customer," ujar Founder dan CEO Plataran Indonesia, Yozua Makes.

"Kami ingin menjadikan Plataran sebagai pilihan terbaik untuk acara-acara dan hospitality services di Indonesia, dengan menekankan pelayanan yang dirancang sesuai dengan
kebutuhan customer yang berbeda-beda, dengan balutan alam, budaya, dan keanggunan Indonesia yang kaya," imbuh dia.

Perhelatan ini juga menghadirkan rangkaian acara menarik untuk berbagai segmen target pasar, seperti private talks yang membahas kemudahan perjalanan dinas menggunakan layanan Tiket.com dan BCA, corporate bookers gathering, talkshow persiapan pernikahan dari para ahli di industri wedding, live act sangjit-siraman-resepsi, PlataRUN fun run 5 KM, pound fit, dan beauty workshop.

Diharapkan rangkaian acara yang dihadirkan bisa menjadi inspirasi dan contoh bagi para tamu ketika merencanakan acara di venue Plataran yang tersebar di seluruh Indonesia.

Tiga hari perhelatan tersebut ditutup dengan puncak acara, yakni Gala Dinner yang mengundang para tamu VIP dari Plataran dan BCA, vendor, serta para mitra loyal Plataran dan BCA sebagai bagian dari ekosistem Plataran.

Di antaranya, hadir pula tamu undangan dari berbagai Kedutaan Besar negara sahabat, seperti kedutaan dari Amerika, Denmark, Singapura, Austria, Inggris, dan Spanyol, juga para
perwakilan dari berbagai organisasi baik pemerintah maupun swasta, serta nasabah Solitaire dan Prioritas BCA.


(msl/msl)

Hide Ads