detikTravel mendapat kesempatan untuk berkunjung ke Semarang beberapa waktu lalu. Melihat indahnya Kota Lama Semarang, satu spot ini layak mendapat perhatian. Namanya Taman Sri Gunting.
Taman Sri Gunting berada persis di samping Gereja Blenduk Semarang. Memiliki latar Gereja Blenduk, sudah pasti bikin foto jadi instagrammable.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bangku-bangku taman pun diletakkan di sekeliling pohon besar. Membuat pengunjung merasa seperti sedang melihat cahaya yang berkelap-kelip di atas pohon.
Buat traveler yang mau wisata kuliner tak perlu khawatir, karena ada beberapa penjual makanan yang mangkal di depan taman. Mau minum? Di sebelah bangku taman terdapat kran air minum, seperti di luar negeri.
Semakin malam, taman ini akan semakin ramai. Tentu saja untuk foto-foto.
Traveler mau habiskan akhir pekan dengan hunting foto? Datang saja ke Taman Sri Gunting.
(bnl/fay)
Komentar Terbanyak
Tak Lagi Jadi Menkeu, Sri Mulyani Sibuk Liburan ke Yogya
Kisah Pengkhianat Mataram, Makamnya Diinjak-injak Orang Setiap Hari
Desa Cantik Tempat El Rumi Melamar Syifa Hadju