Buat kamu yang suka traveling, nama Celebes Canyon di Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan mungkin tak asing di telinga. Destinasi yang terletak sekitar 150 Kilometer dari Kota Makassar ini tahun 2016 lalu dinobatkan sebagai juara kedua untuk kategori tujuan wisata baru terpopuler dalam ajang Anugerah Pesona Indonesia.
Celebes Canyon adalah ngarai yang senada dengan Taman Nasional Grand Canyon di Arizona, Amerika Serikat. Hanya saja ngarainya tidak tinggi. Celebes Canyon terbentuk dari batuan sedimen di aliran Sungai Ule di Dusun Watu, Desa Libureng, Kecamatan Tanete Riaja, Kabupaten Barru.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Foto: (Nawir H Mustika/detikTravel) |
Capek menempuh perjalanan jauh akan terbayar ketika sampai di lokasi. Batuan-batuan sedimen hasil lukisan alam sangatlah memanjakan mata. Dengan air yang jernih dan sejuk membuat pengunjung tidak bisa menahan diri untuk terjun ke kolam alami di lokasi.
Foto: (Nawir H Mustika/detikTravel) |
"Tidak salah menempuh perjalanan jauh ke sini, pemandangan alam dengan batuan-batuannya yang cantik, serta air yang jernih dan sejuk. Ini hidden paradise di Sulawesi selatan," puji Sophia, traveler dari Kota Makassar ketika berbincang dengan detikTravel akhir pekan kemarin.
Namun sayangnya potensi Celebes Canyon belum dimaksimalkan dan dikelola dengan baik. Selain belum ada fasilitas MCK, pengunjung yang datang tampaknya belum menghargai lingkungan dengan sembarangan membuang sampah kemasan makanan dan minuman yang mereka bawa.
Foto: (Nawir H Mustika/detikTravel) |












































Foto: (Nawir H Mustika/detikTravel)
Foto: (Nawir H Mustika/detikTravel)
Foto: (Nawir H Mustika/detikTravel)
Komentar Terbanyak
Wanita Palembang Nekat Nyamar Jadi Pramugari, Batik Air Buka Suara
Nyeleneh! Jemaah Zikir di Candi Prambanan: Mau Lepaskan Kutukan Roro Jonggrang
Melawai Plaza: Markas Perhiasan Jakarta yang Melegenda Itu Tak Lagi Sama