DOMESTIC DESTINATIONS
Megah! Bendera Merah Putih Raksasa Berkibar di Puncak Gunung Tambora

Momen peringatan 17 Agustus tak dilewatkan begitu saja oleh para pendaki di Gunung Tambora. Mereka menggelar kegiatan upacara dengan mengibarkan bendera raksasa ukuran 30x30 meter di lereng puncak Tambora.
Kegiatan itu diikuti oleh peserta sebanyak 77 orang dari berbagai kalangan, mulai dari pegawai Balai Taman Nasional Tambora, Mahasiswa Pencinta Alam, organisasi pencinta alam dan mitra TN Tambora.
"Kegiatan ini diprakarsai oleh Balai Taman Nasional Tambora diikuti oleh pegawai BTN Tambora dan mitra, mahasiswa serta komunitas pecinta alam. Peserta yang ikut upacara 77 orang sesuai HUT RI tahun ini," kata salah seorang peserta kegiatan, Imaduddin Thoby kepada detikBali Jumat (19/8/2022).
Dikatakannya, para peserta dalam kegiatan itu mendaki melalui jalur Doro Ncanga. Sebuah jalur off-road yang dapat dilewati oleh kendaraan roda dua maupun roda 4 dengan jenis tertentu.
"Peserta start dari pintu sanctuary rusa Timor, Doroncanga pada Selasa (16/8) pukul 12.30 WITA. Perjalanan peserta menuju pos 3 (pos terakhir kendaraan) menggunakan motor trail dan mobil penggerak 4x4," ungkap pria yang juga merupakan pengurus Asosiasi Pendaki Gunung Indonesia (APGI) Dompu itu.
Sesampainya di puncak dengan ketinggian 2.423 mdpl dari jalur Doroncanga itu, para peserta menginap selama satu malam. Kemudian pada pagi harinya, tepatnya Rabu (17/8), mereka melakukan kegiatan upacara dan pengibaran bendera raksasa yang dipimpin oleh Kepala Balai TN Tambora, Yunaidi.
![]() |
"Karena Doroncanga adalah salah satu jalur pendakian off-road di Taman Nasional Tambora. Setelah kegiatan, peserta turun kembali ke pos 1 sanctuary jam 5 sore hari Rabu," tuturnya.
Imaduddin mengaku, momen tersebut tak dapat dilupakan karena dapat mengibarkan bendera raksasa dari atas puncak gunung Tambora yang terkenal dengan kaldera terbesar kedua di dunia itu.
"Salah satu moment sejarah dalam hidup, tidak akan terlupakan dan dapat menjadi inspirasi bagi calon pendaki Tambora lainnya," ujarnya.
Simak Video "Melihat Antusiasme Warga Kulon Progo Pasang Seribu Lampu untuk HUT RI"
[Gambas:Video 20detik]
(ysn/ysn)