Bukan Manhattan, Ini Jakarta dari Hotel Tertinggi Indonesia

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Bukan Manhattan, Ini Jakarta dari Hotel Tertinggi Indonesia

bonauli - detikTravel
Jumat, 16 Sep 2022 12:04 WIB
Moet & Chandon Champagne Lounge di The Westin Jakarta
Pemandangan Jakarta dari The Westin Jakarta (Rengga Sancaya/detikFoto)
Jakarta -

Sebuah lounge baru dihadirkan oleh The Westin Jakarta. Berada di sudut lobby hotel, lounge ini bikin Jakarta mirip Manhattan.

Moet & Chandon Champagne Lounge adalah fasilitas terbaru dari The Westin Jakarta. Jadi champagne lounge pertama di Jakarta, tempat ini menyajikan variasi champagne untuk menemani malam.

"Kami punya dom perignon yang cocok untuk selebrasi," ujar Samit Ganguly, General Manager The Westin Jakarta.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ada cerita menarik dibalik pembuatan lounge champagne ini. Sebelumnya lounge ini hanyalah tempat duduk di sekitar lobby hotel. Namun pemandangannya sangat indah saat sore hari, Samit pun jatuh hati.

"Saya sadar bahwa tempat ini sangat cantik, terlihat pemandangan Jakarta. Bahkan kalau siang hari, mirip dengan Manhattan," ucapnya.

ADVERTISEMENT
Moet & Chandon Champagne Lounge di The Westin JakartaMoet & Chandon Champagne Lounge di The Westin Jakarta Foto: (The Westin Jakarta)

Dari sana, Samit pun menggagas untuk membuat Moet & Chandon Champagne Lounge, di mana orang-orang akan berkumpul menikmati malam sambil minum champagne.

"Kalau kamu datang sekitar pukul 17.30, cakrawala Jakarta terlihat sangat cantik. Matahari terbenam di ujung langit, bias jingga mewarnai langit sore dengan diikuti dengan kerlap-kerlip lampu Jakarta. Buat saya, ini terlihat seperti film Hollywood," ungkapnya.

Moet & Chandon Champagne Lounge di The Westin JakartaMoet & Chandon Champagne Lounge di The Westin Jakarta Foto: (Rengga Sancaya/detikFoto)

Moet & Chandon Champagne Lounge buka mulai pukul 12.00-22.00 WIB. Melamun sambil menikmati lampu-lampu kota jadi salah satu healing yang ditawarkan oleh hotel ini.

"Saya mau mengundang orang-orang untuk datang ke Moet & Chandon Champagne Lounge. Silakan datang hari Rabu, Kami dan Jumat untuk menikmati live musik," tutupnya.




(bnl/ddn)

Hide Ads