DOMESTIC DESTINATIONS
Tak Cuma di Jakarta, Pos Bloc juga Ada di Medan

FOKUS BERITA
Road Trip Jakarta-SumatraSelain di Jakarta, Pos Bloc juga hadir di Medan. Sama-sama menempati gedung pos sejak zaman Belanda, tempat ini jadi lokasi favorit nongkrongnya anak muda.
Pos Bloc Medan diresmikan pada 29 Oktober 2023. Proyek Pos Bloc Medan merupakan kolaborasi antara PT Pos Properti Indonesia dengan PT Ruang Kreatif Pos. Keduanya melakukan revitalisasi Gedung Kantor Pos Medan yang usianya 111 tahun.
Gedung Kantor Pos ini pertama kali dibangun pada 1909 dan selesai pada 1911. Gedung ini dirancang arsitek Belanda yakni Ir. Simon Snuyf dari Burgelijke Openbare Werken (BOW) atau Dinas Pekerjaan Umum Hindia Belanda.
Pos Bloc Medan ini sama-sama menempati gedung yang luas seperti Pos Bloc Jakarta. Luas bangunan cagar budaya itu adalah 1.200 meter persegi dengan lebar 20 meter, panjang 60 meter, dan tinggi 20 meter.
![]() |
Jika Pos Bloc Jakarta terletak di kawasan Pasar Baru, Pos Bloc Medan lokasinya di jantung Kota Medan, tepatnya di Jalan Pos No. 1.
Pos Bloc Medan juga letaknya berseberangan dengan Lapangan Merdeka. Di sekitarnya juga terdapat landmark Kota Medan seperti Balai Kota, Bank Indonesia, dan Hotel De Boer.
Traveler dapat dengan mudah menemukan Pos Bloc Medan ini karena selain letaknya strategis, desain bangunannya juga unik. Gedungnya tak sepenuhnya bergaya Eropa tetapi juga mengadopsi unsur lokalitas di sana.
Ketika menginjakkan kaki di Pos Bloc Medan, traveler akan disuguhi banyak fasilitas mulai dari kafe, toko suvenir, museum, taman, hingga amfiteater.
![]() |
Sama seperti di Jakarta, Pos Bloc juga menjadi creative hub yang multifungsi. Tempat ini menjadi wadah bagi komunitas kreatif, pengembangan talenta lokal, dan pemberdayaan UMKM. Selain itu, Pos Bloc Medan juga menjadi tempat nongkrong yang nyaman bagi anak Medan.
Ingin merasakan sensasi nongkrong di Pos Bloc Medan, langsung saja datang mulai pukul 10.00 - 22.00 WIB untuk hari biasa. Sedangkan di akhir pekan, Pos Bloc Medan buka lebih awal yakni mulai pukul 07.00 - 23.00 WIB. Tiket masuknya gratis.
Simak Video "Jelajah Sumatera, Telisik Lebih Dalam Suku Anak Dalam"
[Gambas:Video 20detik]
(pin/msl)