Fakta-fakta Tentang Kesakralan Tempat Ibadah Pura Bali
Selasa, 20 Feb 2018 15:50 WIB
Levin
Jakarta - Traveler pasti tahu jika Bali memiliki banyak Pura. Ternyata, setiap pura itu memiliki satu hal mendasarΓΒ yang sama, yaitu dalam konsep dan struktur arsitekturnya.Pura merupakan tempat yang suci bagi masyarakat Bali. Oleh karena itu, pendirian Pura harus mengikuti aturan-aturan tertentu. Berdasarkan info yang didapat sewaktu mengikuti perjalanan bersama #dTravelerWithOPPOF5, ternyata setiap pura memiliki 3 struktur atau bagian dasar yang membentuk pura itu sendiri, yaitu:1. Jaba Pisan atau Nista Mandala, merupakan bagian terluar dari Pura. Bagian yang tidak sakral dari sebuah Pura, karena setiap orang bisa memasuki daerah ini. Biasanya digunakan untuk balai pementasan kesenian dan dapur tempat sesaji dibuat.2. Jaba Tengah atau Madyani Mandala Merupakan bagian Pura yang sudah termasuk sakral. Biasanya di sini para umat sudah fokus untuk menghadap Sang Hyang Widi Wasa (Tuhan dalam Agama Hindu). Terdapat juga tempat penyimpanan barang-barang dan ada juga balai tempat gamelan.3. Jeroan atau Utama Mandala. Bagian terdalam dan tersuci atau tersakral. Umat yang masuk ke daerah ini harus benar-benar fokus dan melepaskan keduniawian untuk menghadap Sang Hyang Widi Wasa. Umat biasanya masuk dari pintu pada Kori Agung yang pintunya sengaja dibuat kecil agar hanya bisa dilalui secara satu persatu oleh umat.












































Komentar Terbanyak
Wanita Palembang Nekat Nyamar Jadi Pramugari, Batik Air Buka Suara
Koster Tepis Bali Sepi, Wisman Naik, Domestiknya Saja yang Turun
Melawai Plaza: Markas Perhiasan Jakarta yang Melegenda Itu Tak Lagi Sama