Dari Bukit Hingga Pantai, Ini Wisata Lengkap di Geopark Ciletuh
Selasa, 21 Jan 2020 11:15 WIB
Ria Rahmawati

Jakarta - Traveler yang menyukai wisata alam, Geopark Ciletuh adalah pilihan yang tepat. Taman bumi ini memiliki berbagai destinasi mulai dari air terjun hingga pantai.Kawasan yang menjadi situs warisan dunia UNESCO pada tahun 2015 ini mencakup 8 kecamatan. Namun, dibutuhkan waktu yang tidak sedikit untuk menjelajah semua tempatnya. Selain itu, stamina yang baik juga harus dipersiapkan untuk mencapai tiap destinasi karena hampir setiap destinasi membutuhkan trecking.Sebagai warga Jakarta, Geopark Ciletuh merupakan pilihan menarik untuk liburan. Lokasinya bisa dijangkau dengan mobil dengan waktu tempuh sekitar 4-6 jam, tergantung kondisi macet atau tidaknya jalan. Walaupun jalanan menanjak dan berkelok, kita akan dimanjakan dengan pemandangan pantai dan pepohonan hijau.ΓΒ Karena banyaknya destinasi yang tersedia, disarankan agar dapat bijak menentukan tujuan dan dapat menyesuaikan dengan waktu. Traveler tidak bisa mengunjungi semua tempat hanya dalam waktu 1-2 hari.ΓΒ Untuk penginapan, Anda bisa memilih penginapan hotel atau rumah warga yang disewakan, saya sendiri lebih memilih rumah warga. Selain harganya lebih murah, juga memuat banyak orang. Biasanya rumah warga yang disewakan sudah termasuk paket lengkap makan ikan bakar dan kawan-kawannya. Cukup lengkap bukan?Di kawasan puncak dan bukit, terdapat banyak pilihan destinasi, yaitu bukit panenjoan, puncak darma, bukit teletubies, puncak gebang dan puncak tugu. Sedangkan di air terjun, ada Curug Cimarinjung, Curug Cikanteh, Curug Sodong, Curug Cikaso, Curug Awang, Curug Cigangsa, Curug Puncak Manik.Kawasan pantainya juga banyak traveler, ada Pantai Palangpang, Pantai Pangumbahan, Pantai Cimaja, Pantai Ujung Genteng. Masih banyak lagi curug, pantai dan bukit yang belum disebutkan. Masukan dalam daftar liburan anda dikemudian hari nanti. Selamat berkunjung dan jangan lupa menjaga kebersihan.
Komentar Terbanyak
Aturan Baru Bagasi Lion Air, Berlaku Mulai 17 Juli 2025
Bangunan yang Dirusak Massa di Sukabumi Itu Villa, Bukan Gereja
Viral Keluhan Traveler soal Parkir Jakarta Fair 2025: Chaos!