Penampakan Pasar Kaget Tiap Habis Salat di Madinah

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Penampakan Pasar Kaget Tiap Habis Salat di Madinah

Faela Shafa - detikTravel
Rabu, 15 Jun 2016 07:20 WIB

Madinah - Ada yang unik setiap selesai salat di Masjid Nabawi, Madinah. Karena di sana ada pasar kaget yang selalu ramai.

Foto: Ada belasan pintu di Masjid Nabawi dan hampir di setiap depan gerbangnya ada pasar kaget seperti ini. Begitu banyak barang yang dijual. Harganya pun murah! (Shafa/detikTravel)
Foto: Karena bertepatan dengan jamaah yang keluar masjid, mau tak mau pasar ini selalu ramai. Lagipula, barang yang dijual memang hampir semuanya menarik (Shafa/detikTravel)
Foto: Pasar kaget ini hanya hadir paling lama 30 menit. Karena setelah itu, area harus bersih dari pedagang. Maka dari itu, kebanyakan dari mereka menjual di atas gerobak agar mudah didorong (Shafa/detikTravel)
Foto: Salah satu dagangan yang paling laris yaitu permen cokelat. Biasanya ibu-ibu yang membelinya untuk dibawa pulang sebagai cemilan dan oleh-oleh (Shafa/detikTravel)
Foto: Jika sedang musimnya, ada juga penjual buah yang segar dan menggoda. Harganya tergolong murah jika dibanding dengan buah sejenis yang dijual di Indonesia (Shafa/detikTravel)
Foto: Suasana di pelataran Masjid Nabawi. Hampir semua jamaah yang melewati pasar itu pasti akan tergoda untuk belanja (Shafa/detikTravel)
Penampakan Pasar Kaget Tiap Habis Salat di Madinah
Penampakan Pasar Kaget Tiap Habis Salat di Madinah
Penampakan Pasar Kaget Tiap Habis Salat di Madinah
Penampakan Pasar Kaget Tiap Habis Salat di Madinah
Penampakan Pasar Kaget Tiap Habis Salat di Madinah
Penampakan Pasar Kaget Tiap Habis Salat di Madinah
Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads