Jakarta - Di Thailand terdapat persepsi unik tentang wanita cantik. Semakin panjang leher wanita, semakin cantik dia di mata pria. Kok begitu?
Foto: Wanita yang Lehernya Panjang-panjang di Thailand

Tradisi unik ini dapat dijumpai di Desa Karen berlokasi di perbukitan Chiang Rai. Desa ini berada di Bangkok bagian utata dekat dengan perbatasan Laos (Thinkstock)
Para wanita di desa ini mengenakan kalung besi berwarna emas. Jumlah kalung di leher mereka bisa mencapai 30 kalung lho! (Soe Zeya Tun/REUTERS)
Kalung besi tersebut membuat leher mereka jadi panjang. Tradisi memanjangkan leher sudah berlangsung dari zaman dahuluΒ (Soe Zeya Tun/REUTERS)
Tradisi memanjangkan leher ini sebagai simbol kecantikan. Semakin panjang leher seorang wanita, semakin cantiklah diaΒ (Soe Zeya Tun/REUTERS)
Kalung besi selain untuk kecantikan, juga sebagai pelindung dari serangan binatang buasΒ (Soe Zeya Tun/REUTERS)
Jadi, semenjak anak-anak para perempuan di desa ini dipakaikan kalung besi secara perlahan-lahan, satu per satu (Thinkstock)
Semakin dewasa semakin banyak pula kalungnya. Mereka mengenakan kalung ini setiap hari tanpa dilepas, baik makan maupun mandi (Thinkstock)
Melepas kalung merupakan petaka! Pernah ada yang mencoba melepaskan kalung besi, namun berujung pada leher jenjang yang tak kuat menompang kepala (Thinkstock)
Jadi kalung ini sekarang berfungsi sebagai penyangga kepala (Thinkstock)
Keseharian wanita di Desa Karen adalah menenun sampai mengukir kayu (Thinkstock)
Desa ini ramah kok kepada turis. Jadi selain bisa bertemu wanita berleher panjang, turis juga bisa menjadikan hasil tenun mereka oleh-oleh (Thinkstock)
Komentar Terbanyak
Bangunan yang Dirusak Massa di Sukabumi Itu Villa, Bukan Gereja
Aturan Baru Bagasi Lion Air, Berlaku Mulai 17 Juli 2025
Brasil Ancam Seret Kasus Kematian Juliana ke Jalur Hukum