Foto: Mudik ke Banjarnegara Coba Main Arung Jeram

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Kota Wisata Mudik

Foto: Mudik ke Banjarnegara Coba Main Arung Jeram

Uje Hartono - detikTravel
Selasa, 04 Jun 2019 03:50 WIB

Banjarnegara - Traveler yang mudik ke Banjarnegara, Jawa Tengah bisa liburan sambil menantang nyali. Di sana ada arung jeram sepanjang 14 km yang bisa kamu coba.

Pada libur Lebaran nanti, Wisata arung jeram di The Pikas Adventure Resort Banjarnegara sudah beroperasi mulai hari H Lebaran. (Uje Hartono/detikcom)

Untuk kapasitas arung jeram di The Pikas Adventure Resort, bisa menampung 150 orang sekali mengarung. Untuk satu perahu, berisi lima orang plus guide. (Uje Hartono/detikcom)

Untuk harganya, Rp 185 ribu per orang untuk 7 kilometer sudah dengan makan. Sedangkan yang 14 kilometer Rp 220 ribu per orang. (Uje Hartono/detikcom)

Bagi yang ingin bermalam degan suasana desa, di The Pikas Adventure Resort juga terdapat penginapan. Sedikitnya ada 16 cottage yang berada di area The Pikas Adventure Resort dengan suasan sawah yang berada di tepi sungai Serayu. (Uje Hartono/detikcom)

Wisatawan bisa menguji nyali dengan menyusuri sungai Serayu 7 kilometer hingga 14 kilometer. (Uje Hartono/detikcom)

Khusus libur Lebaran, The Pikas Adventure Resort hanya membuka paket 1 jam dengan jarak tempuh 7 kilometer dan paket 3 jam 14 kilometer. Tetapi hari H Lebaran sudah beroperasi mulai jam 12.00 WIB. (Uje Hartono/detikcom)

Kamu yang suka tantangan bisa mencoba The Pikas Adventure Resort sebagai arena uji nyali! (Uje Hartono/detikcom)

Foto: Mudik ke Banjarnegara Coba Main Arung Jeram
Foto: Mudik ke Banjarnegara Coba Main Arung Jeram
Foto: Mudik ke Banjarnegara Coba Main Arung Jeram
Foto: Mudik ke Banjarnegara Coba Main Arung Jeram
Foto: Mudik ke Banjarnegara Coba Main Arung Jeram
Foto: Mudik ke Banjarnegara Coba Main Arung Jeram
Foto: Mudik ke Banjarnegara Coba Main Arung Jeram
Travel Highlights
Kumpulan artikel pilihan oleh redaksi detikTravel
Kota Wisata Mudik
Kota Wisata Mudik
49 Konten
Pulang ke kampung halaman saat mudik Lebaran bukan cuma melepas rindu dengan keluarga. Ayo jalan-jalan menikmati kenangan dan tempat wisata baru di kota asal kita.
Artikel Selanjutnya
Hide Ads