Kutai Kartanegara - Alam Kutai Kartanegara memang masih sangat asri. Di sana, banyak air terjun yang masih sangat alami. Salah satunya adalah Air Terjun Desa Sanggulan. Mau lihat?
Foto: Air Terjun Alami dari Kutai Kartanegara

Air terjun di Desa Sanggulan itu ada di Desa Sanggulan, Kecamatan Sebulu, Kabupaten Kutai Kartanegara. Sebelum menuju ke sini, traveler diimbau menyiapkan fisik dan kemampuan mengendarai motor yang mumpuni karena medannya sangat berat. (Suriyatman/detikTravel)
Ada beberapa air terjun di Desa Sanggulan, antara lain air terjun KM7, air terjun KM5, air terjun Sampai, kemudian ada air terju dekat desa adat. Air terjun ini berada di ketinggian 600 mdpl. (Suriyatman/detikTravel)
Meski ketinggian air terjun hanya kurang lebih 7 meter, namun pada bagian dasar terjunnya menyerupai kolam dengan luas mencapai lebih dari 100 meter persegi dan kedalaman kolam mencapai 1,5 meter tepat di bawah titik air terjunnya. Seru banget main air di sini! (Suriyatman/detikTravel)
Pihak pengelola optimistis air terjun di Desa Sanggulan itu bakal menarik wisatawan lebih banyak jika dikelola dengan serius. Sebab, kawasan ini sangat dekat dengan desa wisata masyarakat adat Dayak Lekak Kidau. (Suriyatman/detikTravel)
Komentar Terbanyak
Didemo Pelaku Wisata, Gubernur Dedi: Jelas Sudah Study Tour Itu Piknik
Prabowo Mau Borong 50 Boeing 777, Berapa Harga per Unit?
Prabowo Mau Beli 50 Pesawat Boeing dari AS, Garuda Ngaku Butuh 120 Unit