Qatar - Pasar Souq Waqif jadi salah satu tempat wisata belanja terpenting di kota Doha. Saat Piala Dunia, pasar tertua di Doha ini diprediksi menjadi pusat keramaian.
Foto Travel
Potret Pasar Tertua di Doha yang Kian Ramai Jelang Piala Dunia 2022

Dua warga Doha duduk sambil menikmati suasana malam yang ramai di kawasan pasar tradisional Souq Waqif di Kota Doha, Qatar, Minggu, (23/10/2022).
Pasar Souq Waqif merupakan salah satu tempat wisata belanja terpenting di kota Doha jelang Piala Dunia 2022 di Qatar.
Pasar ini menggabungkan antara warisan tradisi budaya dengan peradaban modern yang terkenal dan selalu ramai dikunjungi para wisatawan lokal maupun internasional.
Pasar tradisional tertua di Doha ini diprediksi akan menjadi pusat tujuan para tamu seluruh dunia untuk belanja merchandise maupun souvenir menjelang Piala Dunia 2022 dihelat di Qatar.
Seorang pria berpose mengenakan merchandise Piala Dunia Argentina di sebuah toko di Souq Waqif.
Sejak musibah kebakaran yang menghancurkan pasar pada 2003 silam, pasar ini telah mengalami proses perbaikan dekorasi dengan tetap menjaga keutuhan keasliannya atas perintah oleh Emir Qatar Hamad bin Khalifa al-Tsani.
Jasa tato henna juga banyak ditemukan di pasar ini. Terlihat seorang wanita sedang ditato tangannya di Pasar Souq Waqif.
Biasanya toko-toko di pasar ini buka sejak pukul 10 sampai pukul 12 zuhur, kemudian lanjut pukul 4 sore hingga 10 malam.
Selain itu,Β ada juga kafe dan rumah makan yang buka 24 jam menyajikan makanan tradisional Qatar dan makanan khas Timur Tengah serta menampilkan tarian dan musik tradisional.
Komentar Terbanyak
Bandung Juara Kota Macet di Indonesia, MTI: Angkot Buruk, Perumahan Amburadul
Prabowo Mau Beli 50 Pesawat Boeing dari Trump: Kita Perlu Membesarkan Garuda
Bandara Kertajati Siap Jadi Aerospace Park, Ekosistem Industri Penerbangan