Potret Warung Sunda dengan Pemandangan Hijau di Sentul

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Potret Warung Sunda dengan Pemandangan Hijau di Sentul

Putu Intan - detikTravel
Jumat, 30 Des 2022 11:09 WIB

Bogor - Parahyangan Warung Sunda Bogor di Sentul dapat jadi rekomendasi traveler untuk menikmai kuliner yang enak, murah, dan kenyang. Begini potretnya.

Parahyangan Warung Sunda Bogor

Parahyangan Warung Sunda Bogor yang terletak di Jalan Air Terjun nomor 11, Bojong Koneng, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor. Foto: Putu Intan/detikcom

Parahyangan Warung Sunda Bogor

Parahyangan Warung Sunda Bogor merupakan salah satu rumah makan khas Sunda yang ramai di Sentul. Foto: Putu Intan/detikcom

Parahyangan Warung Sunda Bogor di Sentul

Staf Parahyangan Warung Sunda Bogor, Rudiansyah, menjelaskan rumah makan itu sebenarnya baru buka 2 bulan. Akan tetapi rumah makan itu langsung ramai diserbu pecinta makanan Sunda yang ingin makan kenyang. Foto: Putu Intan/detikcom

Parahyangan Warung Sunda Bogor

Menu andalan di sini adalah ayam goreng kampung dengan kremesan. Kemudian ada juga 3 jenis sambal yang dapat dipilih yaitu sambal goreng, sambal mangga, dan sambal kecombrang. Foto: Putu Intan/detikcom

Parahyangan Warung Sunda Bogor di Sentul

Parahyangan Warung Sunda Bogor memberlakukan promo ayam goreng Rp 12.500, sudah gratis sambal dan sayur asam. Foto: Putu Intan/detikcom

Parahyangan Warung Sunda Bogor di Sentul

Selain ayam goreng, traveler juga dapat memilih menu lainnya seperti ikan nila, ikan gurame, ikan lele, aneka sate jeroan, tahu, tempe, dan aneka tumisan. Harganya juga terjangkau, tak lebih dari Rp 20 ribu per lauk. Foto: Putu Intan/detikcom

Parahyangan Warung Sunda Bogor

Sensasi makan di Parahyangan Warung Sunda Bogor juga semakin mantap karena langsung menghadap ke area perbukitan. Pemandangan hijau bakal menyegarkan mata. Foto: Putu Intan/detikcom

Parahyangan Warung Sunda Bogor di Sentul

Parahyangan Warung Sunda Bogor buka dari Senin - Jumat pukul 08.00 - 21.00 WIB. Sementara untuk Sabtu dan Minggu mulai pukul 08.00 - 22.00 WIB. Foto: Putu Intan/detikcom

Potret Warung Sunda dengan Pemandangan Hijau di Sentul
Potret Warung Sunda dengan Pemandangan Hijau di Sentul
Potret Warung Sunda dengan Pemandangan Hijau di Sentul
Potret Warung Sunda dengan Pemandangan Hijau di Sentul
Potret Warung Sunda dengan Pemandangan Hijau di Sentul
Potret Warung Sunda dengan Pemandangan Hijau di Sentul
Potret Warung Sunda dengan Pemandangan Hijau di Sentul
Potret Warung Sunda dengan Pemandangan Hijau di Sentul
Travel Highlights
Kumpulan artikel pilihan oleh redaksi detikTravel
Ide Wisata di Jabar
Ide Wisata di Jabar
57 Konten
Jawa Barat memiliki tempat wisata alam yang menyejukkan. Berikut beberapa ide tempat wisata di Jawa Barat.
Artikel Selanjutnya
Hide Ads