|
Di tempat ini terdapat beberapa kolam besar berair panas dengan berbagai ukuran dan kedalaman , air panas di sini dipercaya dapat menyembuhkan berbagai penyakit kulit.
|
|
Di sepanjang aliran sungai oleh penduduk sekitar sudah disediakan tikar yang dapat disewa dengan harga Rp 15.000,- dan dapat digunakan selama pengunjung berada di tempat wisata ini.
|
|
Selain sumber air panas ,sungai yang mengalir dengan airnya yang sejuk jernih juga menjadi daya tarik wisata ini .
|
|
Arusnya yang tidak terlalu deras dan ketinggian sungai yang tidak terlalu dalam membuat tempat ini aman bagi anak-anak , namun demi keselamatan dan keamanan harus tetap diawasi ya ..
|
|
Menikmati hangatnya kolam air panas maupun dinginnya air terjun sama-sama asyik lho .....
|
|
Air terjun yang mengalir cukup deras juga menjadi tempat bermain yang seru , jika sudah kedinginan , pengunjung dapat pindah ke kolam air panas
|
|
Salah satu kolam air panas dengan suhu air yang tidak terlalu panas dan kedalaman kolam yang tidak terlalu dalam , menjadi tempat menghangatkan badan setelah bermain di dinginnya air terjun.
|
|
Pemandangan indah seperti ini dapat kita jumpai dalam perjalanan menuju Kawasan Wisata Guci.
|
|
Setelah puas menikmati sejuk dan hangatnya air di Guci dan perut mulai lapar , jangan kuatir karena di sekitar lokasi terdapat banyak penjual makanan dan aneka gorengan hangat , jika masih lapar juga bisa menikmati sate khas tegal
|
Halaman 2 dari 10












































Komentar Terbanyak
Pembegalan Warga Suku Baduy di Jakpus Berbuntut Panjang
Kisah Sosialita AS Liburan di Bali Berakhir Tragis di Tangan Putrinya
Drama Menjelang Penobatan Raja Baru Keraton Solo