Hoa Lo Prison, Museum Penjara Penuh Kisah Sadis di Vietnam

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Hoa Lo Prison, Museum Penjara Penuh Kisah Sadis di Vietnam

- detikTravel
Rabu, 16 Jul 2014 07:49 WIB
Hoa Lo Prison (CNN)
Hanoi - Kalau AS punya, Alcatraz, Vietnam juga punya tempat wisata seputar penjara yang tak kalah mengerikan, yakni Hoa Lo Prison. Di museum ini, turis disuguhkan cerita bagaimana penduduk Vietnam disiksa dengan brutal.

Hoa Lo Prison adalah penjara yang penuh cerita kelam Vietnam. Berbagai penindasan terjadi di sana. Kini, kisahnya bisa Anda lihat di Museum Hoa Lo Prison. Museum ini berada di Hoan Kiem, Hanoi, Vietnam.

Dilongok dari CNN, Rabu (15/7/2014), Hoa Lo Prison yang asli dibangun oleh Prancis pada tahun 1896. Ini adalah salah satu penjara bagi komunis di Vietnam dan memberikan hukuman mati.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ingin memberi kesan angker, museum ini dibuat dengan nuansa gelap. Lampu redup samar-samar mengisi museum. Puluhan patung yang menceritakan penindasan di museum dipamerkan.

Mulai dari hukuman pasung hingga hukuman mati ditunjukkan di sini. Bukan cuma itu, lukisan dinding yang menceritakan kekejaman juga ada.

Bahkan, cuplikan film dari adegan peperangan hingga bagaimana para narapidana ditangkap ada. Semuanya lengkap dengan cuplikan proses hukuman terjadi.

Sadis memang, tapi justru itu yang ingin ditunjukkan Hoa Lo Prison, yakni ingin memperlihatkan sekejam apa hukuman ketika itu. Berani datang ke sana?

(ptr/fay)

Hide Ads