Museum Teddy Bear yang Lucu di 4 Negara

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Travel Highlight Museum Unik

Museum Teddy Bear yang Lucu di 4 Negara

Kurnia Yustiana - detikTravel
Kamis, 21 Mei 2015 15:15 WIB
Museum Teddy Bear yang Lucu di 4 Negara
(Twitter)
Jeju - Boneka Teddy Bear sudah terkenal di seluruh dunia. Museum khusus yang berisi boneka beruang yang menggemaskan ini pun bisa ditemukan di beberapa negara. Kalau kamu penggemar boneka imut ini, harus datang ke sana!

Traveler pecinta Teddy Bear bisa mampir ke museumnya yang ada di Korea Selatan, Thailand, AS, hingga Inggris. Di sana, Anda bisa bertemu berbagai Teddy Bear yang menggemaskan dan seolah terbawa ke dunia boneka tersebut. Dirangkum detikTravel, Kamis (21/5/2015), inilah Museum Teddy bear di 4 negara:

1. Teddy Bear Museum, Korea Selatan

(Twitter)
Selain terkenal dengan K-pop, Korsel juga punya Museum Teddy Bear yang unik. Lokasinya ada di Pulau Jeju. Di museum ini, traveler bisa melihat aneka Teddy Bear dari berbagai negara, yang populer di berbagai era.

Di dalam museum, semua boneka beruang ini diberi pakaian tertentu dan dikelompokkan sesuai tema. Boneka Teddy Bear yang sering jadi perhatian utama pengunjung adalah Mona Lisa dan Teddy Bear 'The last Supper', yang terinspirasi dari karya pelukis Leonardo Da Vinci.

Boneka Teddy Bear paling kecil di dunia dengan ukuran 4,5 mm juga ada di sini. Selain bisa melihat boneka, Museum Teddy Bear juga menyediakan toko suvenir, kafe, restoran dan taman dimana traveler bisa melihat indahnya Laut Jungmun.

2. Teddy Bear World, AS

(teddybearworldhawaii.com)
Teddy Bear World di Honolulu, Hawaii, AS bisa dikunjungi oleh traveler dari berbagai usia. Ini menjadi museum pertama di AS yang menampilkan animatronik Teddy Bear. Anda bisa melihat boneka yang menggemaskan ini bergerak bagaikan robot.

Museum yang luasnya 1.858 m2 ini menyimpan lebih dari 800 Teddy Bear. Ada 6 area pameran yang dikunjungi, seperti The Museum, Dinosaur Park dan Elvis Theater. Boneka yang dipajang akan dipasangi kostum berbeda sesuai dengan temanya.

Di area Dinosaur Park misalnya, Anda seakan dibawa kembali ke masa lalu, dimana Teddy Bear menggunakan kostum safari dan diletakkan berdampingan dengan dinosaurus. Sedangkan di area The Museum, Anda bisa mengenal sejarah perkembangan boneka Teddy Bear.

3. Teddy Bear Museum Pattaya, Thailand

(teddybearmuseumpattaya.com)
Teddy Bear Museum di Pattaya, Thailand merupakan yang pertama di Asia Tenggara. Museum ini beralamat di 436/49 Moo 9 Soi 1, Beach Road, Nong Prue. Ada lebih dari 2.000 boneka beruang yang dipajang di sini, dari ukuran kecil hingga besar.

Teddy Bear di museum tidak diletakkan di dalam kotak kaca. Sehingga wisatawan bebas menyentuh, memeluk dan foto bareng boneka yang lucu ini. Ada 12 zona yang bisa dimasuki, seperti zona Inca, dinosaurus, fosil, hingga zona bawah laut.

Jika mengajak anak-anak, mereka bisa diajak ke arena bermain di salah satu zona. Museum ini bisa dikunjungi tiap hari, tapi sebaiknya Anda datang pada hari Sabtu dan Minggu. Sebabnya, ada pertujukan spesial Teddy Bear di zona dongeng.

4. Teddy Bear Museum, Inggris

(visit-dorset.com)
Tak hanya di Amerika dan Asia, Eropa juga punya Museum Teddy Bear. Salah satunya ada di Dorchester, Dorset, Inggris. Museum ini menyimpan Teddy Bear yang dibuat sejak awal tahun 1900-an.

Boneka tertua yang ada di museum, dibuat berdasakan desain dan pola orisinil Teddy Bear pada tahun 1906. Boneka-boneka antik dan beberapa karakter beruang yang sudah terkenal juga bisa Anda temui di sini. Misalnya, Winnie the Pooh, Rupert Bear, serta Paddington.

Museum ini didesain seperti rumah, dimana pemiliknya adalah Teddy Bear seukuran manusia. Ceritanya, keluarga boneka tersebut kerajingan mengumpulkan beruang. Pokoknya setelah datang kemari, Anda bisa makin jatuh cinta dengan si Teddy Bear yang imut dan menggemaskan!
Halaman 2 dari 5
Selain terkenal dengan K-pop, Korsel juga punya Museum Teddy Bear yang unik. Lokasinya ada di Pulau Jeju. Di museum ini, traveler bisa melihat aneka Teddy Bear dari berbagai negara, yang populer di berbagai era.

Di dalam museum, semua boneka beruang ini diberi pakaian tertentu dan dikelompokkan sesuai tema. Boneka Teddy Bear yang sering jadi perhatian utama pengunjung adalah Mona Lisa dan Teddy Bear 'The last Supper', yang terinspirasi dari karya pelukis Leonardo Da Vinci.

Boneka Teddy Bear paling kecil di dunia dengan ukuran 4,5 mm juga ada di sini. Selain bisa melihat boneka, Museum Teddy Bear juga menyediakan toko suvenir, kafe, restoran dan taman dimana traveler bisa melihat indahnya Laut Jungmun.

Teddy Bear World di Honolulu, Hawaii, AS bisa dikunjungi oleh traveler dari berbagai usia. Ini menjadi museum pertama di AS yang menampilkan animatronik Teddy Bear. Anda bisa melihat boneka yang menggemaskan ini bergerak bagaikan robot.

Museum yang luasnya 1.858 m2 ini menyimpan lebih dari 800 Teddy Bear. Ada 6 area pameran yang dikunjungi, seperti The Museum, Dinosaur Park dan Elvis Theater. Boneka yang dipajang akan dipasangi kostum berbeda sesuai dengan temanya.

Di area Dinosaur Park misalnya, Anda seakan dibawa kembali ke masa lalu, dimana Teddy Bear menggunakan kostum safari dan diletakkan berdampingan dengan dinosaurus. Sedangkan di area The Museum, Anda bisa mengenal sejarah perkembangan boneka Teddy Bear.

Teddy Bear Museum di Pattaya, Thailand merupakan yang pertama di Asia Tenggara. Museum ini beralamat di 436/49 Moo 9 Soi 1, Beach Road, Nong Prue. Ada lebih dari 2.000 boneka beruang yang dipajang di sini, dari ukuran kecil hingga besar.

Teddy Bear di museum tidak diletakkan di dalam kotak kaca. Sehingga wisatawan bebas menyentuh, memeluk dan foto bareng boneka yang lucu ini. Ada 12 zona yang bisa dimasuki, seperti zona Inca, dinosaurus, fosil, hingga zona bawah laut.

Jika mengajak anak-anak, mereka bisa diajak ke arena bermain di salah satu zona. Museum ini bisa dikunjungi tiap hari, tapi sebaiknya Anda datang pada hari Sabtu dan Minggu. Sebabnya, ada pertujukan spesial Teddy Bear di zona dongeng.

Tak hanya di Amerika dan Asia, Eropa juga punya Museum Teddy Bear. Salah satunya ada di Dorchester, Dorset, Inggris. Museum ini menyimpan Teddy Bear yang dibuat sejak awal tahun 1900-an.

Boneka tertua yang ada di museum, dibuat berdasakan desain dan pola orisinil Teddy Bear pada tahun 1906. Boneka-boneka antik dan beberapa karakter beruang yang sudah terkenal juga bisa Anda temui di sini. Misalnya, Winnie the Pooh, Rupert Bear, serta Paddington.

Museum ini didesain seperti rumah, dimana pemiliknya adalah Teddy Bear seukuran manusia. Ceritanya, keluarga boneka tersebut kerajingan mengumpulkan beruang. Pokoknya setelah datang kemari, Anda bisa makin jatuh cinta dengan si Teddy Bear yang imut dan menggemaskan!

(Kurnia Yustiana/Fitraya Ramadhanny)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads