Ini Dia Spot Instagramable Bertema Natal di Hong Kong
Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Laporan dari Hong Kong

Ini Dia Spot Instagramable Bertema Natal di Hong Kong

Bona - detikTravel
Rabu, 29 Nov 2017 12:50 WIB
Ini Dia Spot Instagramable Bertema Natal di Hong Kong
Foto: (Bonauli/detikTravel)
Jakarta - Akhir tahun sudah dekat. Bertema natal, ada banyak spot instagramable yang bisa kamu temukan, salah satunya Heritage 1881, Hong Kong

detikTravel mendapat kesempatan untuk berkunjung ke Hong Kong beberapa waktu lalu. Menjelajahi Hong Kong, ada sebuah tempat yang sayang untuk dilewatkan yaitu Heritage 1881.

(Bonauli/detikTravel)(Bonauli/detikTravel)

Tempat ini beralamat di 2A Canton Rd Tsim Sha Tshui. Heritage 1881 sendiri terkenal sebagai pusat perbelanjaan barang branded.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menyambut akhir tahun, halaman depan tempat ini dibuat sangat cantik. Sangat cocok untuk berfoto.

 Ini Dia Spot Instagramable Bertema Natal di Hong Kong(Bonauli/detikTravel)

Kolam kereta kuda di yang jadi ikonnya di kelilingi dengan hiasan bola natal dan pita. Tak sampai di situ, di toko paling depan terdapat red carpet dan pohon natal. Tangga dibalut dengan bola natal dan pita emas yang terlihat super cantik.

Warna hijau dan merah dan ungu, tercipta dari pohon natal dan hiasaannya. Di sisi samping ada sebuah bundaran yang diisi 4 pohon natal dan kuda-kudaan. Turis bebas menggunakan properti untuk foto. Asal tetap hati-hati.

 Ini Dia Spot Instagramable Bertema Natal di Hong Kong(Bonauli/detikTravel)


Selain itu, ada juga rumah boneka berwarna merah yang diisi dengan boneka jari berbentuk santa. Di atasnya terdapat bianglala yang tak luput dari hiasan natal.

Kawasan ini pun ramai oleh turis yang ingin berfoto. Satu persatu mereka mengantre untuk mendapatkan kesempatan untuk foto sendirian. Siapa yang mau ke sini? (bnl/krn)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads