Jebel Barkal adalah kumpulan piramida di tengah hamparan gurun pasir di pegunungan Sudan. Berada di daerah butte atau bukit yang terisolasi di sisi curam, piramida berada di utara Sudan di Kota Karima, seperti yang diintip detikTravel dari berbagai sumber, Rabu (27/6/2018).
Piramida ini sering juga disebut Gebel Barkal. Walau pun berada di Sudan, rupanya piramida ini dibangun oleh orang Mesir. Raja Firaun Mesir Thutmose III memperluas kerajaannya untuk pertama kali ke daerah Jebel Barkal sekitar 1450 SM.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Dewa Amun sendiri dipercaya sebagai dewa pencipta dunia bagi orang Mesir. Pembangunan piramida dan kuil ini diawasi sendiri oleh Firaun dan penguasa Kush pada saat itu.
Batu-batu pasir setinggi 322 kaki atau sekitar 98 meter tersebut diubah menjadi sebuah bangunan piramida. Ada pula patung dan hieroglif yang menjadi harta karun bagi dunia arsitektur.
![]() |
Namun kini, kuil Dewa Amun yang berumur ribuan tahun tersebut sudah hancur. Yang tertinggal hanyalah sisa-sisa bangunan. Dari atas bukit, traveler bisa melihat sendiri seluruh bangunan yang tersisa.
Di kelilingi oleh bentang alam yang cukup tersembunyi, tempat ini memiliki jalur yang berbeda dari jalan wisata atau tur kota. Namun cukup dekat dan bisa dicapai dengan berjalan kaki. (bnl/aff)
Komentar Terbanyak
Bangunan yang Dirusak Massa di Sukabumi Itu Villa, Bukan Gereja
Aturan Baru Bagasi Lion Air, Berlaku Mulai 17 Juli 2025
Brasil Ancam Seret Kasus Kematian Juliana ke Jalur Hukum