Ini 10 Gedung Pencakar Langit yang Arsitekturnya Estetik Banget

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Ini 10 Gedung Pencakar Langit yang Arsitekturnya Estetik Banget

Putu Intan - detikTravel
Rabu, 11 Nov 2020 18:07 WIB
Rosewood Bangkok
Rosewood Bangkok. Foto: Connie Zhou
Jakarta -

Saat ini hampir semua negara memiliki gedung pencakar langit yang menarik. Tapi, ada 10 gedung pencakar langit yang arsitekturnya paling estetik. Apa saja ya?

Baru-baru ini lembaga penyedia informasi tentang proyek bangunan dan konstruksi yang berbasis di Hamburg, Jerman yakni Emporis, merilis daftar 10 gedung pencakar langit yang punya desain terbaik.

Penilaian itu mereka lakukan pada 2019 yang kemudian hasilnya diberikan melalui Emporis Skyscraper Award. Para juri melakukan penilaian berdasarkan dua kriteria yakni estetika dan fungsi dari desain setiap gedung.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dari rilis Emporis yang diterima detikTravel, Rabu (11/11/2020), Lakhta Center di Rusia dinobatkan sebagai gedung pencakar langit terbaik. Gedung ini dinilai memiliki bentuk tak biasa dan menerapkan teknologi ramah lingkungan.

Nah, untuk lebih mengenal keistimewaan 10 gedung pencakar langit pilihan Emporis, simaknya penjelasannya berikut ini.

ADVERTISEMENT

1. Lakhta Center

Ini 10 Gedung Pencakar Langit yang Arsitekturnya Estetik BangetLakhta Center. (Foto: dok. GORPROJECT via Emporis)

Lakhta Center sukses membuat para juri takjub karena desain bangunannya yang anti mainstream. Desain luar bangunan ini terdiri atas 5 sayap yang dapat berotasi sampai hampir 90 derajat.

Hal itu menciptakan kesan yang dinamis. Selain itu, desain tersebut juga memberikan bangunan bentuk nyala api yang berkobar yang menyerupai logo produsen gas alam Gazprom. Kebetulan, Gazprom sendiri memang berkantor di Lakhta Center.

Poin plus lainnya dari gedung yang terletak di St.Petersburg ini adalah penggunaan teknologi yang ramah lingkungan dan hemat energi.

Sebagaimana diketahui, gedung ini terletak di Rusia yang suhunya amat dingin. Maka gedung ini diberi lapisan fasad kulit ganda yang mencegah hilangnya panas dan membuat gedung itu sangat hemat energi.

Di samping itu, bangunan setinggi 462 meter itu juga menggunakan teknologi radiator infra merah di mana panas berlebih tak akan hilang tetapi diumpankan kembali ke dalam sistem.

2. Leeza SOHO

Ini 10 Gedung Pencakar Langit yang Arsitekturnya Estetik BangetLeeza SOHO Foto: dok. Hufton+Crow via Emporis

Dari Rusia, kita mampir ke Beijing, China. Di sana terdapat gedung pencakar langit bernama Leeza SOHO yang tingginya mencapai 207 meter.

Gedung perkantoran dengan bentuk bulat dengan desain dalam yang memutar itu merupakan salah satu proyek terakhir yang dikerjakan arsitek Zaha Hadid sebelum ia wafat pada 2016.

Yang paling menarik bagi juri adalah bagian atrium menara yang membentang di seluruh bangunan dari atas ke bawah, dan dengan elegan membaginya menjadi dua bagian.

Atrium itu memiliki tinggi 194 meter dan membuatnya menjadi yang tertinggi di dunia.

Gedung pencakar langit itu juga dikelilingi lapisan kaca sehingga gedung itu akan mendapatkan cahaya yang cukup setiap harinya. Selain itu, para penghuninya juga dapat melihat pemandangan Beijing yang sibuk.

3. 35 Hudson Yards

Ini 10 Gedung Pencakar Langit yang Arsitekturnya Estetik Banget35 Hudson Yards. Foto: dok. Dave Burk_ Courtesy SOM via Emporis

Gedung pencakar langit 35 Hudson Yards terletak di Manhattan dan merupakan bagian dari proyek konstruksi Hudson Yard yang bertujuan untuk membangun kembali sisi barat Manhattan.

35 Hudson Yards adalah bangunan hunian tertinggi dari proyek Hudson Yard. Bangunan ini menampung 143 unit apartemen dan hotel mewah yang memiliki lebih dari 11 lantai.

Bangunan 72 lantai itu menonjol di mata juri karena mengggunakan campuran bahan bangunan khusus. Fasadnya terbuat dari batu kapur dan kaca Bavaria sehingga penampilannya menjadi unik.

4. Tianjin CTF Finance Center

Ini 10 Gedung Pencakar Langit yang Arsitekturnya Estetik BangetTianjin CTF Finance Center. Foto: dok. Seth Powers via Emporis

Tianjin CTF Finance Center merupakan gedung pencakar langit tertinggi di Tianjin dan tertinggi keempat di China. Tingginya mencapai 530 meter.

Di dalam gedung ini berdiri sejumlah kantor, apartemen, dan hotel mewah.

Gedung pencakar langit ini memiliki fasad kaca lengkung yang memperkuat bentuk gedung itu serta menciptakan tekstur berkilauan di permukaannya.

5. Aurora Melbourne Central

Aurora Melbourne CentralAurora Melbourne Central. Foto: Sergius Kirsch (CoStar Group)

Lanjut ke Australia tepatnya Melbourne, terdapat gedung pencakar langit dengan arsitektur estetik yakni Aurora Melbourne Central.

Gedung setinggi 270 meter itu didesain oleh Elenberg Fraser. Gedung ini merupakan gedung tertinggi keempat di Australia.

Uniknya, gedung ini memiliki bentuk yang menyerupai bunga hibiscus. Selain itu desainnya merepresentasikan perkawinan antara budaya Malaysia dan Melbourne yang menjadi kota utama bagi pendatang dari Asia Tenggara.

6. 18 Robinson

18 Robinson, Singapore18 Robinson, Singapore. Foto: Photo Β©Tim Griffith/Tim Griffith

Gedung pencakar langit lainnya yang juga masuk dalam daftar adalah 18 Robinson yang terletak di Singapura. Gedung setinggi 180 meter itu disebut memiliki tampilan yang berbeda-beda tergantung pada sudut pandang tertentu.

Fasilitas unik di gedung ini sistem parkir mobil otomatis yang disebut pertama kali ada di Singapura. Melalui sistem ini mobil dapat diangkut dan diparkir lebih dari 6 tingkat.

7. The Paragon

The ParagonThe Paragon. Foto: Dave Burk

Peringkat selanjutnya ditempati The Paragon yang terletak di Chicago, Amerika Serikat. Gedung ini memiliki fasilitas berupa kantor, ruang konferensi, dan tempat spa.

The Paragon juga dilengkapi dengan teknologi smart home seperti pengatur suhu nirkabel dan sensor gerak. Uniknya, desain gedung setinggi 157 meter itu menyerupai batu permata.

8. One Thousand Museum

One Thousand MuseumOne Thousand Museum. Foto: Hufton+Crow

One Thousand Museum terletak di Miami, Amerika Serikat. Gedung setinggi 215 meter itu memiliki desain yang mampu membuat gedung tetap stabil meskipun diterpa angin topan.

Fakta menarik, gedung ini merupakan tempat tinggal dari arsitek Zaha Hadid. LOkasinya di kawasan Museum Park dan menyuguhkan pemandangan dari Teluk Biscayne.

9. Omniturm

OmniturmOmniturm. Foto: Tim Bindels

Berlanjut ke Frankfurt, Jerman ada gedung pencakar langit unik bernama Omniturm. Tinggi gedung adalah 190 meter dan merupakan gedung tertinggi ke-6 di sana.

Omniturm memiliki ayunan di bagian tengah bangunannya. Selain itu, gedung ini difungsikan untuk
perumahan dan perkantoran.

10. Rosewood Bangkok

Rosewood BangkokRosewood Bangkok. Foto: Connie Zhou

Peringkat terakhir ditempati Rosewood di Bangkok. Gedung ini memiliki arsitektur yang terinspirasi gestur orang Thailand dalam memberi salam.

Di dalam gedung setinggi 155 meter ini terdapat dua restoran, spa mewah, dan kolam renang outdoor. Selain itu, Rosewood Bangkok juga dilengkapi taman vertikal dan air terjun di dalam gedungnya.

Itulah 10 gedung pencakar langit dengan arsitektur estetik. Mana yang jadi favoritmu?

Halaman 2 dari 4
(pin/ddn)

Hide Ads