Welcome d'travelers !

Ayo share cerita pengalaman dan upload photo album travelingmu di sini. Silakan Daftar atau

ADVERTISEMENT

Selasa, 13 Sep 2022 12:10 WIB

INTERNATIONAL DESTINATIONS

Istana Buckingham, Rumah Pribadi yang Kini Jadi Istana

Yasmin Nurfadila
detikTravel
London - England - August 20, 2016: Traffic in London with Buckingham Palace in background
Istana Buckingham. Foto: iStock
Jakarta -

Istana Buckingham biasanya sering terdengar ketika ada kabar yang berkaitan dengan keluarga kerajaan Inggris. Sebenarnya apa fungsi dari istana ini ya?

Balkon Istana Buckingham kerap jadi lokasi keluarga inti kerajaan Inggris menampakkan diri saat digelarnya sebuah acara. Mulai dari kegiatan parade seperti Trooping The Colour hingga penampilan pasangan kerajaan selepas resepsi pernikahan.

LONDON, ENGLAND - JUNE 09:  Princess Anne, Princess Royal, Princess Beatrice, Lady Louise Windsor,  Prince Andrew, Duke of York, Queen Elizabeth II, Meghan, Duchess of Sussex, Prince Charles, Prince of Wales, Prince Harry, Duke of Sussex, Catherine, Duchess of Cambridge, Prince William, Duke of Cambridge, Princess Charlotte of Cambridge, Savannah Phillips, Prince George of Cambridge and Isla Phillips watch the flypast on the balcony of Buckingham Palace during Trooping The Colour on June 9, 2018 in London, England. The annual ceremony involving over 1400 guardsmen and cavalry, is believed to have first been performed during the reign of King Charles II. The parade marks the official birthday of the Sovereign, even though the Queen's actual birthday is on April 21st.  (Photo by Chris Jackson/Getty Images)Keluarga kerajaan Inggris menyaksikan Trooping The Colour dari balkon Istana Buckingham. Foto: Getty Images

Tak hanya balkon, area luar Istana Buckingham juga memiliki peran penting. Jika keluarga kerajaan memiliki kabar terbaru, biasanya pengumuman itu akan ditempelkan di dekat area pagar istana.

Dilansir dari laman resmi Istana Buckingham, awalnya kediaman ini tidak disebut sebagai istana, melainkan Rumah Buckingham atau Buckingham House.

Bagian utama Istana Buckingham saat ini awalnya merupakan sebuah townhouse pribadi yang dibangun pada tahun 1703 untuk kediaman Duke of Buckingham. Hingga pada tahun 1761, Raja George III menetapkan kediaman ini sebagai rumah bagi Ratu Charlotte. Kemudian kediaman ini dikenal sebagai 'Rumah Sang Ratu' atau The Queen's House.

Kediaman ini baru secara resmi menjadi istana kerajaan saat Ratu Victoria bertakhta pada tahun 1837. Sejak saat itulah Istana Buckingham resmi menjadi rumah bagi para monarki Inggris di London.

Selain menjadi kediaman monarki saat sedang di London, Istana Buckingham juga menjadi pusat kantor administrasi kerajaan. Tak hanya itu, istana ini juga kerap menjadi tuan rumah berbagai acara yang diadakan oleh keluarga kerajaan. Mulai dari makan siang, acara-acara formal, hingga pesta kebun kerajaan atau Royal Garden Party.

Sebagai kediaman dan pusat administrasi, Istana Buckingham memiliki 775 ruangan. Dilansir dari laman royal.uk, di dalam istana ini terdapat 19 state rooms, 52 kamar tidur kerajaan dan tamu, 188 kamar tidur staf, 92 kantor, dan 78 kamar mandi.

Selain itu, terdapat juga ruang takhta (throne room), ruang dansa (ballroom), dan ruang galeri marble hall & white drawing room. Dari ratusan ruang yang ada di dalam Istana Buckingham, sayangnya yang dibuka untuk umum hanya ruang-ruang berkategori state room.

State room pada dasarnya memang merupakan ruangan yang diperuntukkan untuk publik. Ruangan-ruangan ini digunakan oleh keluarga kerajaan untuk menyambut para tamu resmi kenegaraan serta berbagai acara seremonial.

LONDON, ENGLAND - OCTOBER 10:  Actress Angelina Jolie is presented with the Insignia of an Honorary Dame Grand Cross of the Most Distinguished Order of St Michael and St George by Queen Elizabeth II in the 1844 Room on October 10, 2014 at Buckingham Palace, London. Jolie is receiving an honorary damehood (DCMG) for services to UK foreign policy and the campaign to end war zone sexual violence.  (Photo by Anthony Devlin - WPA Pool/Getty Images)Ratu Elizabeth II saat menyambut Angelina Jolie di Istana Buckingham. Foto: Getty Images/WPA Pool

Semua state room yang ada di istana dilengkapi oleh berbagai barang koleksi kerajaan. Mulai dari lukisan masterpiece dari berbagai seniman kenamaan hingga patung dan furnitur maha karya dari berbagai belahan bumi.

Istana Buckingham dapat dikunjungi oleh publik sepanjang musim panas. Selain itu, pada bulan Desember, Januari dan pada periode Paskah, istana ini juga biasanya dibuka untuk publik dengan jumlah kunjungan terbatas.

Berdasarkan informasi dari laman visitlondon.com, biaya untuk mengunjungi istana Buckingham ini dimulai dari 16,50 Pound sterling (Rp 285 ribu) untuk anak-anak dan 30 Pound (Rp 517 ribu) untuk dewasa.

Untuk sementara ini, selama kerajaan Inggris masih dalam kondisi berkabung Istana Buckingham tidak dibuka untuk umum hingga waktu yang belum ditentukan.



Simak Video "Pangeran Harry Klaim Istana Buckingham Berusaha Merusak Bukunya"
[Gambas:Video 20detik]
(ysn/ddn)
BERITA TERKAIT
BACA JUGA