INTERNATIONAL DESTINATIONS
3 Festival yang Dapat Dinikmati Saat Tahun Baru di Australia

FOKUS BERITA
Rekomendasi Destinasi Libur NataruIngin merasakan suasana tahun baru di luar negeri, Australia dapat menjadi destinasi yang pas. Negara ini punya banyak pilihan wisata, mulai dari alam, kuliner, hingga budaya.
Salah satu kegiatan yang dapat traveler lakukan selama di Australia adalah menikmati festival. Australia memiliki berbagai festival yang bakal menemani wisatawan selama tahun baru. Festival itu meliputi musik hingga pameran seni.
Dikutip dari Tourism Australia, berikut 3 festival yang dapat kamu nikmati:
1. Cygnet Folk Festival (Cygnet, Tasmania)
Cygnet Folk Festival merupakan salah satu festival musik folk yang paling ikonik di Australia. Festival ini menampilkan berbagai macam genre musik dengan tampilan artis lokal maupun internasional. Selain itu, festival ini dapat menunjukkan seni yang beragam.
Ditemani dengan pemandangan indah Huon Valley di Tasmania, acara ini menawarkan pengalaman budaya yang membuat traveler tidak ingin melewatkan musik, tarian, puisi, dan produk buatan tangan lokal. Kegiatan ini diselenggarakan dari 13-15 Januari 2023.
2. Frida Kahlo: The Life of an Icon (Sydney, New South Wales)
Festival lain yang dapat kamu nikmati di Australia adalah pameran pameran biografis unik ini seputar hidup dan seni Frida Kahlo. Ini merupakan festival pertama bagi sang artis yang terus menginspirasi hingga sekarang.
Pameran ini menampilkan tujuh pengalaman transformasi hidup serta souvenir karya Frida yang menakjubkan dan bisa traveler bawa ke rumah. Festival tersebut diselenggarakan tanggal 4 Januari 2023
3. Kakadu Full Moon Feast (Darwin, Northern Territory)
![]() |
Kakadu Full Moon spesial banget karena merupakan budaya tertua di dunia. Istimewanya lagi, traveler bisa sembari menikmati alamnya Cooinda Lodge di Kakadu National Park saat bulan purnama.
Traveler dapat menikmati four-course meal yang terinspirasi dari budaya indigineous dengan dikelilingi toko-toko lokal dan musik tradisional. Festival ini telah dimulai dari awal November dan untuk waktu terdekat tersedia tanggal 7 Januari 2023.
Simak Video "Catat! Ini Prediksi Puncak Arus Mudik Nataru"
[Gambas:Video 20detik]
(pin/fem)