Tahun Ini, Lampung Targetkan 2 Juta Wisatawan

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Tahun Ini, Lampung Targetkan 2 Juta Wisatawan

- detikTravel
Selasa, 17 Jul 2012 18:35 WIB
(Putri/ detikTravel)
Jakarta - Saat ini, Provinsi Lampung tengah gencar-gencarnya mempromosikan pariwisata untuk menggaet wisatawan. Tak tanggung-tanggung, tahun ini Lampung menargetkan 2 juta wisatawan asal dalam dan luar negeri.

"Tahun ini kami menargetkan 2 juta wisatawan dalam dan luar negeri yang datang ke Lampung," ungkap Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Lampung, Gatot Hudi Utomo setelah jumpa pers Tourism Indonesia Mart and Expo (TIME) 2012 di Gedung Sapta Pesona, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Jl Medan Merdeka Barat, Jakarta, Selasa (17/7/2012).

Menurut Gatot, saat ini jumlah kunjungan turis yang datang ke Lampung telah meningkat dari tahun ke tahun. Untuk wisatawan mancanegara sendiri, Lampung telah didatangi 30.000 orang wisatawan pada tahun 2010.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Untuk tahun ini kami menargetkan naik 5.000 orang menjadi 35.000 wisatawan mancanegara," tambah Gatot.

Berbagai promosi pun dilakukan Pemprov Lampung untuk menarik wisatawan, seperti ajang Pasar Wisata Indonesia atau Tourism Indonesia Mart and Expo (TIME) 2012 bulan Oktober nanti.

Sejumlah destinasi wisata di Lampung akan dipromosikan, seperti Tanjung Setia dan Teluk Kiluan.

"Turis itu datang ke Teluk Kiluan untuk melihat lumba-lumba, nanti kami akan semakin mempromosikan itu," tutup Gatot.

(aff/sst)

Hide Ads