Ancol merupakan salah satu destinasi favorit di Jakarta. Di sana terdapat Dufan yang memiliki banyak wahana permainan dan pertunjukan seru. Asyiknya, di bulan April ini Dufan menebar banyak promo menarik.
"Berlaku mulai tanggal 1 April 2013, tiket masuk Dufan hanya Rp 125 ribu saja," ungkap Media Relation dan Promotion Corporate PT Pembangunan Jaya Ancol, Aldhita Prayudi Putra kepada detikTravel, Rabu (3/4/2013).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Berlakunya mulai April dan belum ada masa berakhirnya. Selain itu, untuk Sabtu, Minggu dan hari libur lainnya harga tiket Rp 250 ribu," kata Aldhita.
Tak hanya itu, ada juga promo baru di bulan April ini. Bagi pemegang kartu debit atau kredit Mandiri, mendapat diskon sebesar 50% untuk bermain di wahana-wahana seru, seperti Dunia Fantasi, Atlantis Water Adventure, dan Ocean Dream Samudera.
Taman Impian Jaya Ancol rupanya juga bekerjasama dengan kartu seluler Indosat. Bagi pemegang kartu Indosat, Anda bisa mendapatkan promo 'buy 1 get 1'.
"Kita kerjasama dengan Indosat, jadi Indosat akan mengirim sms ke pelanggannya dengan bentuk buy 1 get 1 free sampai akhir April 2013," ungkap Aldhita.
"Satu lagi, kalau pakai kartu debit atau kredit Mandiri yang Platinum, itu masuk Pintu Gerbang Ancol hanya Rp 1 saja," ujar Aldhita.
Selain itu, masih ada promo dari Sosro dan pemegang kartu debit atau kredit BNI. "Banyak program diskon, jadi lebih irit kocek untuk jalan-jalan ke Dufan," tutup Aldhita.
(aff/aff)
Komentar Terbanyak
Bandung Juara Kota Macet di Indonesia, MTI: Angkot Buruk, Perumahan Amburadul
Prabowo Mau Beli 50 Pesawat Boeing dari Trump: Kita Perlu Membesarkan Garuda
Bandara Kertajati Siap Jadi Aerospace Park, Ekosistem Industri Penerbangan