Pameran ITCEF 2014 di JCC yang berlangsung sampai Minggu (31/8/2014) tidak hanya menghadirkan hotel, travel agent, dan Pemda setempat, namun juga wisata dari aneka negara. Beberapa booth dari beberapa negara terlihat menghiasi jejeran booth di pameran ITCEF 2014.
Mereka antara lain ada India, Thailand, Tiongkok, Italia, dan Korea Selatan. Anda bisa langsung mampir dan bertanya ke booth wisata negara terkait. Mulai dari destinasi wisata, event, sampai proses pembuatan visa. Lengkap!
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tiongkok makin terbuka bagi wisatawan muslim, tidak terkecuali dari Indonesia. Mencari makanan halal dan budaya Islam di Tiongkok menjadi lebih mudah. Informasi tertulis lengkap di brosur.
Di booth Italia, Anda bisa bertanya seputar event yang diselenggarakan Italia di Indonesia dan di negaranya sendiri. Proses pembuatan visa juga ada bagi pengunjung yang ingin tahu.
"Italia dan Indonesia tahun ini memasuki 65 tahun hubungan bilateral, ada sejumlah acara yang dihadirkan tahun ini," ujar Qissera dari Kedubes Italia.
Tidak ketinggalan Kedubes India dan Tourism of Thailand yang menyediakan berbagai informasi wisata terkait negara masing-masing.
Untuk yang suka Korea Selatan, boothnya juga ada. Berbagai informasi terkait negeri ginseng, mulai dari destinasi wisata, sampai panduan angkutan umum di Korea Selatan dalam bahasa Indonesia. Berguna bagi solo traveler.
Jika ingin informasi yang lebih mendetail seputar negara yang hadir di ITCEF 2014, datang dan tanya langsung ke boothnya di JCC. Mumpung masih Minggu pagi, ayo ke pameran ITCEF 2014 di JCC Senayan!
(fay/fay)












































Komentar Terbanyak
Ditonjok Preman Pantai Santolo, Emak-emak di Garut Babak Belur
Terungkap! Penyebab Kapal Dewi Anjani Tenggelam: Semua ABK Ketiduran
Koster Tepis Bali Sepi, Wisman Naik, Domestiknya Saja yang Turun