"Bandara Blimbingsari Banyuwangi ditutup pukul 07.00 WIB," demikian papar Kepala Pusat Komunikasi Publik Kemenhub JA Barata saat dikonfirmasi Minggu (12/7/2015).
Sedangkan Bandara Ngurah Rai Denpasar, ditutup pukul 09.00 WITA atau pukul 08.00 WIB. Kedua bandara tersebut sempat dibuka pada Sabtu (11/7) kemarin.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Menurut Kepala Pos Pantau Pengamatan Gunung Api (PPGA) Gunung Raung, Balok Suryadi, gempa tremor Gunung Raung sejak kemarin, Sabtu (11/7) hingga saat ini menurun.
"Menurut data yang terekam PPGA Gunung Raung, sejak dinyatakan siaga, gempa tremor mencapai 29 mm, namun sejak kemarin menurun menjadi 28 mm," ujarnya kepada detikcom, di PPGA Raung, Dusun Mangaran, Desa Sumberarum, Kecamatan Songgon, Minggu (12/7/2015).
Menurutnya, meski ada penurunan kegempaan tremor, aktivitas vulkanik Gunung Raung tetap berlangsung. Gunung setinggi 3.332 mdpl ini tetap mengeluarkan abu tebal kehitaman. Selain itu, diselingi dengan suara gemuruh pelan dan terkadang keras.
"Aktivitas vulkaniknya terus. Abu juga terus keluar," tambahnya.
(aff/aff)












































Komentar Terbanyak
Koster Tepis Bali Sepi, Wisman Naik, Domestiknya Saja yang Turun
Tangis Istri Pelatih Valencia Pecah, Suasana Doa Bersama Jadi Penuh Haru
Sebelum Bikin Patung Macan Putih Gemoy, Seniman di Kediri Sempat Mimpi Aneh