Tahun Depan, Indonesia Gelar Penanaman Koral Terbesar di Dunia

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Tahun Depan, Indonesia Gelar Penanaman Koral Terbesar di Dunia

Sri Anindiati Nursastri - detikTravel
Kamis, 29 Okt 2015 13:13 WIB
Tahun Depan, Indonesia Gelar Penanaman Koral Terbesar di Dunia
Dunia bawah laut Wakatobi (marioandreastentero/dTraveler)
Jakarta - Banyak cara yang dilakukan pemerintah Indonesia untuk mengembangkan destinasi wisata. Menko Bidang Maritim dan Sumber Daya Rizal Ramli mengatakan, akan menanam 1 juta koral di berbagai perairan Indonesia.

Tahun depan, Kemenko Maritim akan mensponsori penanaman 1 juta koral di berbagai wilayah perairan Indonesia. Ini dilakukan untuk melestarikan sekaligus mengembangkan destinasi-destinasi wisata di berbagai wilayah Indonesia.

"Tahun depan kami akan sponsori. Caranya dengan bikin corn block, masing-masing diisi pupuk dan koral warna-warni,” tutur Rizal saat keynote speech pembukaan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pariwisata 2015 bertema β€˜Sinergitas Pencapaian Wisatawan Tahun 2016: 12 Juta Wisman dan 260 Juta Wisnus," di Hotel Grand Mercure Kemayoran, Kamis (29/10/2015).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Penanaman 1 juta koral ini, lanjut Rizal, saat terlaksana akan menjadi penanaman koral terbesar di dunia.

"Ini akan menjadi penanaman terbesar di dunia," kata dia.

Penanaman koral ini sekaligus menjadi upaya pelestarian serta pengembangan destinasi-destinasi wisata di Indonesia selain Bali. Mulai tahun ini, ada 10 destinasi yang sedang dikembangkan oleh Kemenpar.

"Ada Tanjung Lesung, Wakatobi. Nanti koralnya akan ditanam di wilayah-wilayah itu," tutup Rizal.

(aff/aff)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads