Anindya Kusuma Putri yang doyan traveling rupanya jatuh terpesona dengan keindahan alam Raja Ampat. Menurut wanita yang belum lama ini dipercaya sebagai juru bicara Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) itu, Raja Ampat tak hanya punya pemandangan alam menawan, tapi juga banyak aktivitas liburan menarik yang bisa dicoba di sana.
"Aku suka Raja Ampat karena aku suka diving, dan ternyata selain diving di sana juga bisa trekking. Jadi ada banyak hal yang dilakuin di sana. Alamnya masih natural banget," ujar Anindya saat berbincang dengan detikTravel di kantor detikcom, Jumat (12/5/2017).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Jadi yang paling berkesan dua hal, aku dapat night dive dan deep dive di sana. Itu pertama kalinya aku night diving," katanya.
Anindya mengatakan bahwa diving di Misool kala itu begitu menantang, karena memang ia berangkat ke sana saat baru satu minggu sebelumnya mendapat sertifikat diving.
"Pertama kali dapet license diving, seminggu kemudian berangkat ke Raja Ampat. Di situ kan paling nggak harus beberapa kali pengalaman diving baru ke Raja Ampat. Buat pemula Bali okelah tapi kalau Raja Ampat paling nggak harus pemanasan dulu di bali atau di mana," jelasnya.
Anindya tak hanya suka traveling di dalam negeri tapi juga ke luar negeri. Destinasi yang favoritnya adalah Amerika Serikat. Ia belum lama ini traveling sendirian ke sana untuk nonton olahraga basket NBA.
"Aku traveling sendiri kemarin, barusan Februari. Jadi beruntun dari DC ke Boston, Boston ke New York itu sendirian nonton NBA untuk pertama kalinya diundang sama Lakers. Dan itu pengalaman pertama nonton NBA dapat coutrside 3 games lakers lawan Knicks, Celtics sama Wizards," tutur Anindya bersemangat.
Selain itu dia juga senang traveling ke Jepang. Momen traveling ke Jepang yang paling berkesan untuknya adalah ketika ia mengikuti program Kemenpora, Ship for Southeast Asian and Japanese Youth Program (SSEAYP) 2014.
"Aku ikut program Kemenpora yang Ship for Southeast Asian and Japanese Youth Program, karena biasa kan kalau traveling jalan naik pesawat, kali ini naik kapal pesiar keliling Jepang dan Asia Tenggara," ucapnya. (krn/krn)












































Komentar Terbanyak
Wanita Palembang Nekat Nyamar Jadi Pramugari, Batik Air Buka Suara
Nyeleneh! Jemaah Zikir di Candi Prambanan: Mau Lepaskan Kutukan Roro Jonggrang
Tangis Istri Pelatih Valencia Pecah, Suasana Doa Bersama Jadi Penuh Haru