Belum lama ini beredar sebuah video pramugari yang memperagakan keselamatan di kabin, sembari berusaha menahan tawanya. Dilihat detikTravel dari Youtube, Selasa (7/11/2017), video itu berdurasi 1 menit 46 detik dan sudah ditonton lebih dari 76 ribu kali.
Dalam video tersebut terlihat kabin pesawat yang penuh dengan penumpang yang bersorak sambil mengangkat tangan dan melambaikan syal, ketika pramugari yang rambutnya dicepol itu tengah memperagakan instruksi keselamatan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Daily Mail misalnya, menulis bahwa video tersebut direkam oleh Raphael Paname dalam penerbangan dari Paris di Prancis menuju Cardiff di Wales. Penumpang pesawat itu kebanyakan adalah para suporter PSG (Paris Saint-Germain), yang pada waktu itu menuju Cardiff untuk mendukung tim kesayangannya dalam final UEFA Women's Champions League.
Nah saat pramugari memperagakan instruksi keselamatan mereka memang tiba-tiba bersorak sambil melantunkan lagu yang rupanya adalah anthem klub tersebut. Seperti diberitakan Mirror, Paname mengatakan bahwa suasana di pesawat jadi begitu hidup.
Banyak orang yang melihat video dan mengira itu adalah penerbangan menuju final Real Madrid and Juventus. Padahal yang benar adalah untuk melihat pertandingan tim wanita.
Berikut videonya:
(krn/aff)












































Komentar Terbanyak
KGPH Mangkubumi Bantah Khianati Saudara di Suksesi Keraton Solo
Melihat Gejala Turis China Meninggal di Hostel Canggu, Dokter: Bukan Musibah, Ini Tragedi
PB XIV Purbaya Hadiahi Kenaikan Gelar buat Pendukungnya, Tedjowulan Merespons