Kelakuan Paul Logan yang Tidak Boleh Ditiru Traveler

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Kelakuan Paul Logan yang Tidak Boleh Ditiru Traveler

Syanti Mustika - detikTravel
Senin, 08 Jan 2018 12:10 WIB
Foto: YouTube
Tokyo - YouTuber Logan Paul kembali jadi sorotan para netizen di seluruh dunia. Setelah vlognya di hutan bunuh diri, kini muncul video lainnya yang menuai reaksi keras.

Youtuber Paul Logan menuai kontroversi dengan mengunggah vlog-nya saat sedang berada di Hutai Aokigahara, Jepang. Dalam postingannya tersebut dia memperlihatkan jasad di hutan, yang memang dikenal sebagai tempat bunuh diri di Jepang. Karena menuai kecamanan dan kritikan dari beragam pihak, dia menghapus dan meminta maaf kepada publik melalui videonya yang baru.

Dikumpulkan detikTravel dari beragam sumber, Senin (8/1/2018) Paul Logan kembali dikecaman netizen, terutama dari netizen Jepang yang mengatakan bahwa tingkah laku Paul Logan liburan di Jepang sangat tidak beretika dan menghormati masyarakat dan Budaya Jepang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Selama di Jepang, Paul Logan tidak hanya berkunjung ke Hutan Aokigahara saja. Namun dia juga berkeliling di sekitaran Tokyo. Sebut saja Kuil Asakuya, Pasar Ikan Tsukiji, Shibuya, dan tempat lainnya. Kelakuannya selama liburan di Jepang, membuat netizen marah dan melarang.

Adapun kelakuan Paul Logan dan rekan-rekannya yang diabadikan dalam vlog yang dicekal dan menuai kontroversi di Jepang, sebagai berikut.

1. Memposting kontent yang tidak patut di media sosial

Beberapa waktu lalu, netizen heboh dengan aksi Paul Logan yang membuat vlog di Hutan Aokigahara. Dia merekam dan memperlihatkan jasad korban bunuh diri dan memperlihatkan dalam akun Youtubenya. Tak cuma soal penampakan, dalam video Paul dan temannya berkelakar soal jasad tersebut. Alhasil,para netizen pun mengecam aksi Paul lewat Twitter.

Merasa dirinya bersalah, dia pun menghapus video dan membuat postingan barunya mengenai dirinya yang ingin meminta maaf dan mengakui kesalahannya.

2. Berlaku tidak sopan di tempat beribadah

Tempat beribadah merupakan tempat suci dan harus dijaga ketenangan dan tingkah laku bila berada di sana. Namun hal berbeda dilakukan Paul Logan tat kala sedang berkunjung ke Kuil Asakusa. Dalam videonya terlihat Paul berkata kasat dan bertindak tidak menyenangkan, sampai dia dan kawan-kawannya diusir oleh polisi.

3. Membuat keributan di tempat umum

Dalam vlog-nya, Paul juga berkunjung ke pasar ikan paling terkenal di Jepang, yaitu Pasar Tsukuji. Tsukuji merupakan tempat para profesional membeli dan menjual ikan dan tempat ini memang bebas dikunjugi. Namun karena wisatawan semakin ramai, dibuatlah larangan spesifik guna membatasi gerak wisatawan.

Namun, lagi-lagi Paul berulah dengan mengganggu dan berkeliaran tanpa etika. Dia juga mengganggu para pekerja di sana. Contohnya saja dia menaiki motor pengangkut barang yang sedang melaju secara tiba-tiba, dan menyapa pekerja yang sedang membawa motor. Dia juga melompat ke mobil box yaang sedang melaju.

4. Mengotori barang milik orang lain

Saat berada di Pasar Ikan Tsukuji, Paul membeli seekor ikan dan cumi-cumi mentah. Kamudian dia bersama rekan-rekannya menuju ke Shibuya dan memamerkan kepada para pejalan kaki cumi-cumi dan ikan yang dia bawa.

Tidak hanya itu, Paul juga menempelkan ikan dan cumi di tangannya ke kaca sebuah cafe. Tidak berhenti di situ, Paul juga meletakan ikan dan cumi-cumi di jok belakang sebuah taxi.

5. Mengganggu warga dan wisatawan

Kelakuan Paul banyak yang tidak menyenangkan selama di Jepang. Dia mengganggu warga dan wisatawan dengan melakukan sebuah prank. Bersama rekan-rekannya, mereka bermain Pokemon di jalan raya.

Parahnya lagi, dia melempar Pokeball ke arah mobil yang sedang berjalan dan memasukan pokeball ke keranjang sepeda warga yang sedang melaju. Tidak hanya itu, Paul juga masuk ke restoran dan melemparkan bola ke pemilik restoran serta juga melempar pokeball ke arah polisi.

Bayak tingkah laku Paul dan kawan-kawannya yang tidak emnyenangkan selama di Jepang. Aksinya selama di Jepang menuai kecaman tegas dari para Youtuber. Tidak hanya dari Jepang, namun juga dari orang-orang Amerika, dan banyak negaral lainnya.

Nah, traveler jangan meniru aksi Paul Logan ini ya saat traveling. Kita harus menghormati budaya dan kaarifan lokal destinasi yang kita kunjungi. (sym/aff)

Hide Ads