Ario Bayu dkk Gemas Soal Sampah di Objek Wisata

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Ario Bayu dkk Gemas Soal Sampah di Objek Wisata

Ahmad Masaul Khoiri - detikTravel
Rabu, 04 Jul 2018 08:45 WIB
Rio, Hana, dan Mryna (Rachman Haryanto/detikTravel)
Jakarta - Ario Bayu dan kawan-kawan gemas terhadap pariwisata Indonesia. Apa sih penyebabnya?

Ario Bayu, Hana Malasan, dan Mryna Paramita datang ke kantor detikcom, Selasa (3/7/2018). Mereka ingin berbagi cerita film barunya 22 Menit.

Mereka bertiga adalah artis yang suka traveling di sela-sela syuting. Di saat plesir mereka menyoroti soal sampah yang mengganggu para turis.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saya paling suka itu ke Bali. Sambil syuting di Yogya, Makassar, sampai Malaysia biasa sambil jalan-jalan," kata Ario.

"Yang paling mengganggu itu sampahnya. Indonesia itu jujur cakepnya nggak kalah sama luar negeri," imbuh Ario.

Di tambahkan Hana, soal sampah, turis Indonesia masih susah diatur. Ia juga melihat kurangnya informasi untuk turis yang ingin menuju ke sana.


Ini salah satu tempat wisata 'Pantai Marunda yang Terabaikan'! Tonton video selengkapnya di 20Detik:

[Gambas:Video 20detik]

"Mungkin tiap turis itu harus bawa kantong sendiri buat sampahnya," kata dia.

Hana adalah sekian artis yang suka plesir di Indonesia. Tapi sebentar lagi ia mau pergi ke Kyoto, Jepang.

"Tetap suka Indonesia yang banyak sekali tempat diving karena saya juga penyuka pantai," jelas Hana.

Untuk Mryna, ia lebih sering pergi ke luar negeri. Hal itu dikarenakan sang suami yang berasal dari Eropa.

"Suami sukanya ke Eropa karena berasal dari sana. tapi saya ingin sekali ke Raja Ampat," kata dia.


Ario Bayu dkk Gemas Soal Sampah di Objek Wisata
(msl/fay)

Hide Ads