Dirangkum detikcom dari berbagai sumber, Jumat (5/4/2019) satu keluarga dari New Zealand menyewa rumah via Airbnb saat liburan ke Irlandia. Mereka adalah Nealie dan Andrew Barker, beserta 5 anaknya.
Ketika sampai di rumah tempat bermalamnya, semua berjalan baik-baik saja. Hingga Andrew, sang suami menaruh curiga pada suatu benda di dekat perangkat WiFi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tak butuh waktu lama, dari ponsel Andrew langsung terhubung ke kamera tersembunyi di rumahnya yang menampilkan suasana dapur dan ruang keluarga. Andrew beserta istrinya sangat terkejut!
"Kita bisa menonton diri sendiri lewat ponsel," kata Andrew.
![]() |
Andrew langsung menghubungi sang pemilik rumah. Awalnya sang pemilik rumah berdalih kalau kamera tersembunyi itu tidak berfungsi. Akan tetapi setelah didebat berkali-kali, pemilik rumah mengakui memang kamera tersembunyi di rumahnya memang berfungsi. Tujuannya, supaya bisa memantau rumahnya saat disewa turis.
BACA JUGA: Hotel di Amerika Kasih Diskon untuk Keluarga Tidak Main Ponsel
Andrew sekeluarga langsung melapor ke pihak Airbnb dan pindah ke hotel terdekat. Pihak Airbnb langsung menanggapi persoalan Andrew, dengan meminta maaf dan mengembalikan seluruh biaya penginapan.
Apa yang menimpa Andrew dan keluarganya dapat bisa dijadikan pelajaran untuk kita. Supaya tetap hati-hati di mana saja, demi melindungi privasi sendiri. (aff/aff)
Komentar Terbanyak
Bangunan yang Dirusak Massa di Sukabumi Itu Villa, Bukan Gereja
Aturan Baru Bagasi Lion Air, Berlaku Mulai 17 Juli 2025
Brasil Ancam Seret Kasus Kematian Juliana ke Jalur Hukum