Jumat, 20 Sep 2019 18:14 WIB
TRAVEL NEWS
Dear Kumalasari, Jarak Antara Florida & Nevada Itu 4.227 Kilometer
Wahyu Setyo Widodo
detikTravel

Jakarta - Dalam videonya bareng Boy William, baru-baru ini Kumalasari menyebut Florida dan Nevada itu berdekatan. Faktanya, keduanya terpisah jarak 4.227 kilometer.
Istri aktor Galih Ginanjar itu tampaknya memang belum berhenti menebar sensasi. Yang teranyar, dalam video saat diwawancarai Boy William, Kumalasari menyebut pernah tinggal di Amerika Serikat.
Selain itu, dia juga menyebut antara Florida dan Nevada itu berdekatan. Semua itu diungkapkan Kumalasari saat ditanya Boy William.
"Beneran nggak sih pernah tinggal di Amerika bos Barbie?" tanya Boy.
"Iyalah masa gue bohong," kata Kumalasari.
"Di mananya sih waktu itu?" cecar Boy.
"Gue di Nevada sih, tapi kan Las Vegas, Florida gitu juga pernah. Ya kan Florida sama Nevada itu deketan ya," kata Kumalasari.
BACA JUGA: Kisah Mengerikan pada Foto Selfie Pendaki Ini
Faktanya, antara Florida dan Nevada itu tidak saling berdekatan. Karena penasaran, detikTravel pun membuka Google Maps dan mengetikkan 2 keyword tersebut: Florida dan Nevada.
Ternyata jarak antar keduanya sangat jauh, sekitar 2.627,3 mil. Jika diubah ke satuan kilometer, angkanya berubah jadi 4.227 kilometer. Jika menempuh jalur darat naik mobil, waktu tempuhnya bisa sampai 40 jam.
Kalau naik pesawat, waktu tempuh antara Florida dan Nevada bisa lebih pendek. Yang tadinya 40 jam, bisa dipangkas menjadi sekitar 4 jam 50 menit saja.
Sebagai informasi tambahan buat traveler, Florida adalah negara bagian paling tenggara di Amerika Serikat. Sedangkan Nevada adalah negara bagian yang terletak di sisi barat Amerika Serikat. Bisa dibilang keduanya berada di sisi yang berseberangan jika dilihat di peta Amerika Serikat.
Jadi, apakah Florida dan Nevada berdekatan?
Simak Video "Bantah Ditangkap karena Narkoba, Barbie Kumalasari Siap Dites Urine"
[Gambas:Video 20detik]
(wsw/aff)
Istri aktor Galih Ginanjar itu tampaknya memang belum berhenti menebar sensasi. Yang teranyar, dalam video saat diwawancarai Boy William, Kumalasari menyebut pernah tinggal di Amerika Serikat.
Selain itu, dia juga menyebut antara Florida dan Nevada itu berdekatan. Semua itu diungkapkan Kumalasari saat ditanya Boy William.
"Beneran nggak sih pernah tinggal di Amerika bos Barbie?" tanya Boy.
"Iyalah masa gue bohong," kata Kumalasari.
"Di mananya sih waktu itu?" cecar Boy.
"Gue di Nevada sih, tapi kan Las Vegas, Florida gitu juga pernah. Ya kan Florida sama Nevada itu deketan ya," kata Kumalasari.
BACA JUGA: Kisah Mengerikan pada Foto Selfie Pendaki Ini
Faktanya, antara Florida dan Nevada itu tidak saling berdekatan. Karena penasaran, detikTravel pun membuka Google Maps dan mengetikkan 2 keyword tersebut: Florida dan Nevada.
Ternyata jarak antar keduanya sangat jauh, sekitar 2.627,3 mil. Jika diubah ke satuan kilometer, angkanya berubah jadi 4.227 kilometer. Jika menempuh jalur darat naik mobil, waktu tempuhnya bisa sampai 40 jam.
![]() |
Kalau naik pesawat, waktu tempuh antara Florida dan Nevada bisa lebih pendek. Yang tadinya 40 jam, bisa dipangkas menjadi sekitar 4 jam 50 menit saja.
Sebagai informasi tambahan buat traveler, Florida adalah negara bagian paling tenggara di Amerika Serikat. Sedangkan Nevada adalah negara bagian yang terletak di sisi barat Amerika Serikat. Bisa dibilang keduanya berada di sisi yang berseberangan jika dilihat di peta Amerika Serikat.
Jadi, apakah Florida dan Nevada berdekatan?
Simak Video "Bantah Ditangkap karena Narkoba, Barbie Kumalasari Siap Dites Urine"
[Gambas:Video 20detik]
(wsw/aff)