Gaya Crazy Rich Instagram Mengisolasi Diri dari Corona

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Gaya Crazy Rich Instagram Mengisolasi Diri dari Corona

Johanes Randy Prakoso - detikTravel
Kamis, 19 Mar 2020 21:07 WIB
Cara liburan Crazy Rich Instagram di tengah corona.
Isolasi ala crazy rich Instagram (Instagram)
Jakarta -

Di tengah pandemi Corona, semua orang diimbau mengisolasi diri untuk menekan jumlah penyebaran virus Corona. Cuma, beda kalau isolasinya ala crazy rich Instagram.

Aneka hal seru dan menarik dilakukan oleh setiap orang yang mengisolasi diri di rumah saat ini. Namun, isolasi berbeda dilakukan oleh para anak orang super kaya yang tergabung dalam akun Rich Kids of the Internet.

Sebelumnya, akun Rich Kids of the Internet memang kerap menampilkan gaya hidup dan perjalanan mewah anak-anak orang super kaya dunia. Di mana setiap unggahan mereka selalu membuat iri dan menggoda andai banyak orang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hanya di momen pandemi corona ini, cara isolasi para anak orang super kaya ini punya segudang privilege ini pun kembali membuat iri dan geleng-geleng kepala.

Dilihat detikcom dari laman Instagram resminya, Kamis (19/5/2020), tak sedikit di antara para anak super kaya yang mengunggah foto isolasi diri mereka di rumah peristirahatan mewah dengan latar kolam renang dan mobil eksotik.

ADVERTISEMENT

Dalam unggahan lain juga tampak, bagaimana para anak super kaya mengenakan masker untuk beraktivitas. Hanya, bukan masker biasa melainkan rancangan khusus dari brand ternama seperti Gucci.

[Gambas:Instagram]

Layaknya sebelum pandemi corona, mereka pun masih kerap traveling. Hanya tidak dengan pesawat komersial atau angkutan umum, melainkan pesawat jet pribadi atau kapal yacht mereka.

Malah ada juga potret salah satu anak super kaya yang berpose di dalam mobil eksotis pribadinya dengan latar Menara Eiffel di Paris. Tak hanya itu, ia juga mengenakan kacamata, sepatu, masker hingga sarung tangan full brand LV. Corona pun seperti takut bergaul dengan mereka.

Itulah beberapa contoh privilege yang dimiliki para anak orang super kaya dunia di tengah wabah pandemi corona. Agaknya pandemi virus corona pun tak dapat menurunkan gaya hidup mereka yang glamor dan selalu dibanjiri kemudahan.




(rdy/ddn)

Hide Ads