Siapa pun bisa memberikan energi positif di tengah wabah Corona yang melanda dunia. Termasuk tukang pos di Inggris ini.
Seperti yang diberitakan Bored Panda, Jumat (3/4/2020) tukang pos ini bernama Jon Matson asal West Boldon, Inggris. Dia telah menjadi tukang pos selama 4 tahun.
Sebelum ada wabah Corona, Jon bersama rekannya selalu datang ke kantor, mengambil surat dan paket, lalu memasukannya ke dalam van. Kemudian dia akan mengantarkan surat ke rumah warga di kawasan kerjanya.
![]() |
Biasanya Jon bisa berinteraksi dengan orang-orang yang dia antarkan paket ataupun surat. Namun semenjak ada Corona, rutinitasnya berubah.
Sekarang dia tidak lagi bisa datang ke kantor dan berinteraksi dengan orang-orang yang mendapatkan paket. Karena diimbau untuk menghindari kontak dengan sesama.
Dia pun merasakan kesepian. Terbesitlah dalam pikirannya cara unik untuk mengilangkan kesepiannya dan juga menghibur orang sekitarnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Jon pun mengganti seragam kerjanya dengan beragam kostum yang dia dapatkan dari acara amal yang dia ikuti. Setelah mendapatkan izin dari pimpinannya, dia mulai melancarkan aksinya.
Di hari pertama dia mengenakan pakai cheerleaders. Hari selanjutnya berganti lagi menjadi pakaian prajurit Yunani dan begitu selanjutnya.
Dengan kostum unik tersebut dia mengantarkan paket ke rumah-rumah. Tentu saja rumah yang didatangi Jon akan merasa gembira dan terhibur dengan aksinya.
(sym/ddn)
Komentar Terbanyak
Bangunan yang Dirusak Massa di Sukabumi Itu Villa, Bukan Gereja
Aturan Baru Bagasi Lion Air, Berlaku Mulai 17 Juli 2025
Brasil Ancam Seret Kasus Kematian Juliana ke Jalur Hukum