Lagi Lockdown, Pasangan Ini Malah 'Ena-ena' di Taman

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Lagi Lockdown, Pasangan Ini Malah 'Ena-ena' di Taman

Bonauli - detikTravel
Sabtu, 18 Apr 2020 14:45 WIB
LONDON, ENGLAND  - MARCH 22: People are seen sitting among daisies on Clapham Common on March 22, 2020 in London, United Kingdom. British Prime Minister Boris Johnson urged that people dont visit their parents this Mothering Sunday to curb the spread of COVID-19, which has killed 233 people in the UK.  (Photo by Peter Summers/Getty Images)
Ilustrasi taman di London (Getty Images/Peter Summers)
London -

Inggris memperpanjang kebijakan lockdown. Sementara itu, pasangan ini malah ena-ena di taman terbuka.

Meski lockdown karena pandemi Corona, Pemerintah Inggris masih memperbolehkan warganya untuk keluar rumah sekali sehari. Biasanya penduduk akan berbelanja atau jalan-jalan sore.

Setiap sore, seorang wanita berolahraga di Taman Llyod, Croydon, London. Lagi asyik foto-foto matahari terbenam di sekitar taman, wanita ini melihat hal yang mengejutkan.

Wanita tersebut melihat sepasang orang di area terbuka. Pasangan tersebut terlihat berguling-guling. Setelah semakin dekat, wanita tersebut sadar bahwa pasangan tersebut sedang bercumbu.


Saking terkejutnya, wanita tersebut tidak dapat berbicara. Di sebelahnya ada pasangan lansia yang juga melihat aksi tak senonoh tersebut.

"Saya memutuskan untuk merekam aksi mereka dan melaporkannya ke polisi setempat," ujar saksi wanita yang tak disebutkan namanya.

Pasangan tersebut tak sadar bahwa mereka tengah jadi tontonan. Menurut saksi, pasangan tersebut tidak bugil, hanya menarik turun celana jins yang mereka kenakan.



"Mereka melakukan posisi missionari. Aksi mereka sangat tidak pantas. Saking jengkelnya, saya sampai memanggil seorang teman untuk bercerita," katanya.

Namun begitu meninggalkan taman, wanita tersebut memutuskan untuk tidak melaporkan kejadian yang dilihatnya. Ia takut, polisi akan menutup Taman Llyod karena pelanggaran sosial yang dibuat pasangan tersebut.

"Saat saya meninggalkan taman, saya berpikir jika nantinya polisi menutup taman tersebut selama lockdown. Saya tidak mau mengambil resiko jika nantinya banyak orang tak berdosa yang tak bisa menikmati taman ini," ungkapnya.

Selama seminggu, saksi wanita tersebut masih memikirkan kejadian tak senonoh itu. Ia tak habis pikir mengapa ada saja orang yang egois yang melakukannya di tengah krisis.

Kejadian seperti ini rupanya tak hanya sekali. Ada sepasang kekasih yang bugil dan bercinta di South Norwood Country Park di siang hari. Wah, ada-ada saja ya.

Halaman 3 dari 2
(bnl/msl)

Hide Ads