Aksi Haru Polisi Mumbai Hentikan Kereta

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Aksi Haru Polisi Mumbai Hentikan Kereta

Syanti Mustika - detikTravel
Jumat, 05 Jun 2020 05:45 WIB
Kereta Api India
Ilustrasi kereta api India (AFP)
Mumbai -

Sebuah video viral memperlihatkan bagaimana dramatisnya polisi dan sukarelawan di stasiun kereta Mumbai. Mereka sedang mencoba menolong migran yang telat.

Penggguna Twitter, Khaana Chahiye membagikan video dramatis yang menyentuh hati. Video ini memperlihatkan bagaimana manusia saling menolong tanpa memperhatikan status sosial.

Video hampir 2 menit ini memperlihatkan bagaimana polisi Mumbai berlari mengejar kereta yang sudah jalan karena adanya pekerja migran yang terlambat dan tidak bisa naik kereta tepat waktu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT




Dalam cuitannya, Khaana menyebutkan bahwa ini momen saat kereta terakhir menuju Bengal Barat. Saat kereta sudah jalan, beberapa orang terlihat berlarian sekuat tenaga di peron.

"Ketika kereta terakhir ke Bengal Barat sudah jalan, sekelompok orang tertinggal karena telat datang. Polisi Mumbai pun berlari di belakang kereta berusaha menghentikan kereta. Dan juga terlihat sukarelawan di stasiun yang juga berlarian mengejar kereta. Mereka membantu juga membawakan barang bawaan melintas platform. Berhasilkah mereka," cuitan Khaana.

Khaana pun menyelipkan video dalam cuitannya. Kita bisa melihat bagaimana polisi dan orang-orang di stasiun berusaha menolong rombongan pekerja migran yang ketinggalan kereta ini. Mereka berlari-larian, mengejar kereta terakhir sembari berteriak-teriak ke arah kereta. Begitu dramatis.

Perjuangan mengejar kereta berbuah manis. Sepertinya masinis menyadari kehebohan yang terjadi dan menghentikan kereta. Ending dari cerita adalah pekerja yang telat ini bisa naik kereta. Para sukarelawan yang juga membantu mengejar kereta bertepuk tangan mengapresiasi hasil kerja keras mereka.

ADVERTISEMENT






(sym/ddn)

Hide Ads