Badan antariksa pemerintah Amerika Serikat NASA membagikan foto matahari yang tidak biasa akhir pekan lalu. Matahari mirip labu Halloween atau Jack-o'-latern.
Foto itu diunggah di situs resmi serta di akun media sosial NASA pada Minggu (28/10/2020) dengan judul Our Halloween Sun. NASA menyebut citra matahari itu serupa labu raksasa yang mengapung di luar angkasa.
Selain itu, NASA menyebut foto tersebut bukan foto terkini, namun diambil enam tahun lalu. Foto itu diambil oleh Dynamics Observatory, misi NASA yang 'ditugaskan' untuk mengamati matahari sejak 2010.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Bahkan, bintang pun ikut merayakan Halloween," tulis NASA dalam caption foto itu, seperti dikutip dari The Independent, pada Jumat (30/10/2019).
"Pada 2014, daerah aktif di matahari menciptakan wajah serupa dengan jack-o-lantern, seperti yang terlihat dalam cahaya ultraviolet satelit Solar Dynamics Observatory kami."
Menurut NASA, daerah yang aktif tampak lebih cerah, karena di sana adalah area yang memancarkan lebih banyak cahaya dan energi.
"Wilayah tersebut merupakan penanda dari serangkaian medan magnet yang intens dan kompleks, yang melayang-layang di korona atau atmosfer matahari," NASA menjelaskan.
Gambar matahari itu memadukan dua set panjang gelombang ultraviolet ekstrem pada 171 dan 193 Angstroms. Biasanya, berwarna emas dan kuning untuk menciptakan penampilan yang sangat bernuansa Halloween.
Solar Dynamics Observatory, yang mengambil foto itu, terus-menerus memonitor matahari dari orbitnya di angkasa luar. Awal tahun ini, NASA merilis video timelapse dengan durasi 61 menit yang menunjukkan satu dekade di matahari.
NASA juga mengajak warganet untuk mengunduh gambar beresolusi tinggi dari matahari Halloween ini, bertepatan dengan peringatan Halloween.
Bukan sekali ini NASA mengunggah foto itu saat Halloween. Sejak 2014, NASA mengajak warga dunia untuk merayakan Halloween dengan foto tersebut.
Baca juga: 5 Atraksi Rumah Hantu Paling Ngeri di Dunia |
(fem/ddn)
Komentar Terbanyak
Bangunan yang Dirusak Massa di Sukabumi Itu Villa, Bukan Gereja
Aturan Baru Bagasi Lion Air, Berlaku Mulai 17 Juli 2025
Brasil Ancam Seret Kasus Kematian Juliana ke Jalur Hukum