Pilot dan Awak Kabin Citilink Selamat dari PHK Saat Pandemi

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Pilot dan Awak Kabin Citilink Selamat dari PHK Saat Pandemi

Putu Intan - detikTravel
Senin, 16 Nov 2020 08:12 WIB
Pilot dan Co Pilot Citilink
Pilot dan Co-pilot Citilink. (Foto: Rifkianto Nugroho/detikcom)

Beranjak dari pilot, awak kabin Citilink juga mengemukakan bahwa kondisi mereka masih aman dari pengurangan karyawan. Seluruh awak kabin Citilink masih dipekerjakan tapi jam terbang dikurangi dan mereka harus membantu penerbangan kargo.

"Untungnya di Citilink walaupun di penerbangan reguler ada penurunan jam terbang, di Citilink ada penerbangan kargo. Jadi penurunan tidak jauh sekali," kata pramugara Citilink, Muhammad Syepvin.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pramugara-Pramugari CitilinkPramugara-Pramugari Citilink. Foto: Rifkianto Nugroho/detikcom

Kendati saat ini dalam kondisi aman, baik pilot maupun awak kabin tetap berharap bahwa dunia penerbangan dapat segera pulih. Mereka berpesan kepada masyarakat untuk tak ragu terbang dan tetap menaati protokol kesehatan yang telah ditetapkan pemerintah.

"Dengan orang semakin paham protokol kesehatan, sistem juga mendukung tentang protokol kesehatan, sehingga orang bisa traveling, bisnis, kembali pekerjaan, itu sudah semakin aman menaiki pesawat Citilink. Harapannya pandemi selesai, orang kembali ke rutinitas, pekerjaan balik normal lagi," kata Captain Ikhram.


(pin/fem)

Hide Ads