Superyacht jadi pelarian sebagian orang yang terlampau kaya. Tentu, mereka bisa gampang menghindari masa kacau akibat pandemi COVID-19 dalam kemewahan.
Tapi bagaimana menghindari virus Corona di kala berhenti di suatu pelabuhan atau menaikkan logistik? Nah, inilah fungsi dari kapal bayangan bagi superyacht.
Mengutip pemberitaan CNN, Rabu (17/2/2021), perusahaan desain kelautan Australia, Incat Crowther, dan desainer kapal pendukung kapal pesiar katamaran ShadowCAT telah menemukan cara yang inovatif untuk mengatasi rintangan ini.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kapal pendukung atau bayangan, adalah kapal yang lebih kecil yang digunakan untuk mengangkut kru, perlengkapan, dan persediaan.
Tim yang sebelumnya merancang Hodor, kapal bayangan terbesar di dunia, baru-baru ini meluncurkan konsep baru yang merupakan penyangga antara kapal pesiar utama dan dunia luar.
Digambarkan sebagai lapisan pelindung, ShadowCAT Haven bertindak sebagai fasilitas pengujian COVID-19 terapun. Kapal ini juga menjadi area karantina.
Oleh karena itu, ShadowCAT Haven memungkinkan pemilik atau penyewa superyacht dapat mempertahankan gelembung sosial yang aman terhadap COVID-19 ketika berlayar.
Dengan ukuran 68,2 meter, ShadowCAT Haven adalah kapal multi-lambung dan dapat menampung 52 orang. Kapal bayangan ini dilengkapi dengan rumah sakit dan laboratorium, serta kamera termal yang dirancang untuk menunjukkan tanda-tanda infeksi virus Corona.
![]() |
Haven, yang memiliki konfigurasi kapal katamaran, akan dilengkapi dengan AC dan sistem sirkulasi yang digabungkan dengan permukaan nanoteknologi yang mampu menghancurkan bakteri dan virus.
Begitu tamu atau staf tiba di kapal, mereka dibawa ke 'zona pantai' kapal dan diuji. Mereka yang dites positif akan ditempatkan pada kabin karantina.
Penumpang yang telah mendapatkan izin dan aman akan dipindahkan ke 'sisi kapal pesiar'. Area ini dilengkapi dengan jet ski, kapal selam, dan pusat menyelam, sementara mereka menunggu untuk memasuki kapal induk.
"Semua kru dan tamu baru harus melewati Haven untuk pengujian sebelum naik," bunyi pernyataan dari Incat Crowther.
Karena pengaturan itu, superyacht kapal induk tidak akan melakukan kontak langsung dengan pantai. Semua penyimpanan dan transfer akan ditangani sepenuhnya oleh Haven.
(msl/ddn)
Komentar Terbanyak
Bangunan yang Dirusak Massa di Sukabumi Itu Villa, Bukan Gereja
Aturan Baru Bagasi Lion Air, Berlaku Mulai 17 Juli 2025
Brasil Ancam Seret Kasus Kematian Juliana ke Jalur Hukum