Asyik! Ujung Kulon Sudah Buka untuk Wisatawan

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Asyik! Ujung Kulon Sudah Buka untuk Wisatawan

Rifat Alhamidi - detikTravel
Jumat, 28 Mei 2021 16:45 WIB
Pulau Peudang di Taman Nasional Ujung Kulon
Pulau Peudang di Taman Nasional Ujung Kulon (Hudan Zulkarnaen/d'traveler)
Pandeglang -

Taman Nasional Ujung Kulon (TNUK) akhirnya buka kembali. Kini wisatawan sudah bisa berkunjung.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pasca ditutup pada 17 Mei 2021 lalu, kawasan konservasi tersebut mulai buka terhitung pada hari ini, Jumat (28/5/2021).

Humas Balai TNUK Andri Firmansyah menjelaskan, dibukanya lagi Ujung Kulon tertuang dalam surat bernomor SE.05/T.12/Tu/P3/5/2021. Surat yang diteken pada 24 Mei 2021 tersebut pun baru berlaku mulai hari karena menunggu intruksi pemerintah daerah.

ADVERTISEMENT

"Tanggal 24 (Mei) SE TNUK dibuat, tapi hari ini baru diedarkan dan berlaku untuk dibuka kembali," katanya saat dikonfirmasi di Pandeglang, Banten.

Andri menyebut, meski Bupati Pandeglang tidak mengeluarkan instruksi resmi untuk kembali membuka objek wisata yang ada di Kabupaten Pandeglang, namun edaran dibukanya lagi Ujung Kulon sudah melalui koordinasi dengan Pemda. Acuannya adalah Instruksi Gubernur Banten yang membolehkan dibukanya kembali objek wisata di zona hijau dan kuning.

"Awalnya memang kami akan mempercepat proses reaktivasi kunjungan, namun kami masih menunggu instruksi bupati terkait instruksi gubernur. Tapi ternyata bupati tidak mengeluarkan instruksi lanjutan, dan akhirnya mengacu kepada instruksi gubernur saja," tuturnya.

"Sejauh ini yang kami terima, pemkab mengacu pada instruksi gubernur itu. Jadi memang tidak spesifik pemkab mengeluarkan instruksi (pembukaan tempat wisata). Tapi, pemkab sudah mengetahui karena kami juga tembuskan suratnya ke pemerintah pusat," tambahnya.

Meskipun demikian, TNUK tetap membatasi kunjungan wisatawan yang datang ke Ujung Kulon. Penerapan prokes juga terus diperketat supaya tidak menambah sebaran COVID-19 di Pandeglang.

"Semoga para pengunjung juga bisa tetap mematuhi protokol kesehatan yang kita berlakukan, agar petugas aman, pengunjung aman. Jadi mari kita sama-sama mematuhi protokol kesehatan agar tidak menimbulkan penularan di objek wisata TNUK," pungkasnya.




(bnl/bnl)

Hide Ads